Pekat IB Turun ke Jalan, Bantu Korban Banjir dan Bangun Tanggul Jebol di Solokanjeruk Kabupaten Bandung

- 4 Juni 2021, 01:49 WIB
Sejumlah pemuda yang tergabung dalam organisasi Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia (Pekat IB) Kabupaten Bandung, saat membantu proses pembuatan tanggul Sungai Cisunggalah yang jebol di Kampung Muara, Desa Panyadap, Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Kamis 3 Juni 2021.
Sejumlah pemuda yang tergabung dalam organisasi Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia (Pekat IB) Kabupaten Bandung, saat membantu proses pembuatan tanggul Sungai Cisunggalah yang jebol di Kampung Muara, Desa Panyadap, Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung, Kamis 3 Juni 2021. /Yusup Supriatna / Jurnal Soreang/

JURNAL SOREANG - Jebolnya tanggul Sungai Cisunggalah di kampung Muara, Desa Penyadapan, Solokan Jeruk, Kabupaten Bandung beberapa hari lalu menyebabkan ratusan rumah warga terendam banjir serta sebagian rumah warga rusak berat.

Dari peristiwa itu pun tentunya pemerintah serta sejumlah relawan dan organisasi kemasyarakatan turun tangan guna menanggulangi hal tersebut.

Pun dengan sejumlah pemuda yang tergabung dalam Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu (Pekat IB) Kabupaten Bandung, turut membantu sejumlah petugas gabungan membuat tanggul sementara di kawasan tersebut.

Baca Juga: Percepatan Normalisasi Sungai, Bupati Bandung Apresiasi Puluhan Perusahaan Ikut Partisipasi Tanggulangi Banjir

Ketua Pekat IB Kabupaten Bandung, Yudha Sanjaya mengatakan bahwa sejumlah anggotanya yang berasal dari setiap kecamatan di wilayah Kabupaten Bandung turut membantu petugas dalam proses pembuatan tanggul.

Yudha pun menambahkan bahwa setiap peran serta anggotanya dibagi sesuai dengan tugas masing-masing dalam membantu warga yang terdampak banjir.

"Ada yang bantu membuat tanggul sementara, ada yang membersihkan lumpur, sampah, ada juga yang membantu mengevakuasi warga khususnya anak-anak dan lanjut usia (lansia), ungkap Yudha kepada Jurnal Soreang di lokasi di Desa Panyadap, Kecamatan Solokanjeruk, Kamis 3 Juni 2021.

Baca Juga: Tinjau Perbaikan Tanggul Sungai Cisunggalah Yang Jebol, Ini Harapan dan Program Bupati Bandung

Selain itu, Yudha mengakui, selain menjadi relawan bagi warga yang terdampak, Pihaknya pun menyalurkan bantuan berupa sembako kepada warga yang terdampak.

Halaman:

Editor: Sam


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x