Kenalkan Seni Musik Tradisi Nusantara ke Para Siswa, Ini Usia Terbaik Kenalkan Musik ke Anak

- 31 Agustus 2021, 04:03 WIB
Ilustrasi Musik yang bisa membentuk karakter seseorang.
Ilustrasi Musik yang bisa membentuk karakter seseorang. /Pixabay/7144605

Bahkan terkait pendidikan karakter, musik juga bisa menjadi sarana utama dan pendidikan dasar bagi anak usia dini dalam pemahaman budi pekerti untuk perkembangan sosial anak melalui pembelajaran yang menyenangkan dan ceria.

Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu narasumber, yakni Febty Kurnia Ning Tyas, Instruktur Program Golden Rabbit Kids Music dari Gilang Ramadhan Studio Band Solo.

Ia mengatakan, musik dapat diperkenalkan pada anak sejak usia dini melalui pengenalan alat musik dan cara memainkannya. “Sebab anak usia dini itu belajar sambil bermain,” katanya.

Baca Juga: Majukan Musik Tradisional, Kemendikbudristek Bentuk Lembaga Manajemen Kolektif Musik Tradisi Nusantara

Febty menuturkan, usia nol sampai enam tahun merupakan usia keemasan (golden age) di mana usia tersebut otak anak berkembang dengan pesat sehingga diperlukan stimulasi yang tepat untuk mengembangkan perkembangan otak dan potensi anak.

Selain itu musik juga mampu menjadi penyeimbang otak kanan dan otak kiri dan sebagai terapi untuk anak-anak yang mempunyai gangguan konsentrasi, wicara dan perilaku.

Terkait keberadaan musik di jenjang pendidikan dasar dan menengah, Irwansyah Harahap, Komposer dan Pengajar Etnomusikologi Universitas Sumatera Utara, memaparkan materinya yang berjudul

“Musik Tradisi Nusantara: Problematika Pendidikan dan Pelajaran”. Ia mengatakan, dengan melihat latar belakang keterbatasan pemahaman dan pengetahuan tentang musik tradisi Nusantara, proporsi ruang di sekolah sangat terbatas untuk siswa mendengarkan musik tradisi Nusantara. 

Baca Juga: Terungkap! Ini Alat Musik yang Biasa Dimainkan Rose BLACKPINK untuk Hilangkan Stress

irwansyah kemudian memberikan rekomendasi pemikiran mengenai “Pendidikan Musik Tradisi Nusantara dalam Konteks Merdeka Belajar”.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah