Luar Biasa, Mahasiswa Universitas Al-Ghifari Raih Beasiswa Berwirausaha Nasional

- 12 Mei 2021, 09:08 WIB
Mahasiswa Unfari, Lukic Rahmawati yang berhasil menembus beasiswa untuk wirausaha yang digelar Kemendikbud Ristek.
Mahasiswa Unfari, Lukic Rahmawati yang berhasil menembus beasiswa untuk wirausaha yang digelar Kemendikbud Ristek. /HUMAS UNFARI/

Nama proposal dan produk wirausaha yang akan dibuat mahasiswa Unfari dinilai menarik apalagi mengembangkan kuliner tradisional yakni opak, aci dan surabi.
“Alhamdulillah, Lukic berhak mendapatkan pendanaan sebesar Rp25 juta dari pemerintah untuk mengembangkan wirausahanya,” ucap Dr. Didin Muhafidin.

Selanjutanya, bagi perguruan tinggi penerima sebagaimana surat edaran Kemendikbud (Dikti) untuk mengisi formulir biodata pejabat perguruan tinggi yang akan menandatangani kontrak kerja antara Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dengan Perguruan Tinggi.

Lolosnya mahasiswa Unfari tersebut dalam seleksi KBMI tahun 2021, menurut Didin,  menunjukkan bahwa Unfari masuk ke perguruan tinggi swasta di Indonesia yang mesti diperhitungkan di kancah nasional.

Baca Juga: Sarjana Jadilah Wirausaha, Jadi Solusi Bukan Sekadar Isi Lowongan Kerja

“Ini membuktikan semakin terlihat keseriusan Unfari dalam mengelola pendidikan dengan biaya terjangkau,  namun memiliki segudang prestasi yang luar biasa," kata Didin.***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x