Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah FIFA World Cup 2023, Petinggi Persib Singgung Pengorbanan Klub, Kecewa Berat?

- 31 Maret 2023, 03:56 WIB
Direktur PT PERSIB Bandung Bermartabat (PT PBB) , Teddy Tjahjono, memberikan pernyataan resmi Persib atas kejadian pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20.
Direktur PT PERSIB Bandung Bermartabat (PT PBB) , Teddy Tjahjono, memberikan pernyataan resmi Persib atas kejadian pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20. /Persib/

Baca Juga: Ridwan Kamil Kecewa Keputusan yang Diambil FIFA Karena mencoret Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U20

Akibat beberapa penolakan ini, FIFA membatalkan drawing yang sejatinya akan digelar di Bali pada tanggal 31 Maret 2023.

Setelah pembatalan drawing tadi, FIFA kemudian merilis pembatalan dan pencoretan Indonesia sebagai tuan rumah FIFA World Cup 2023.

FIFA beralasan, pembatalan ini terjadi karena melihat situasi ‘terkini’ yang ada Indonesia, salah satunya adalah karena adanya penolakan Israel.

Beberapa klub memberikan respon atas pembatalan Indonesia sebagai tuan rumah FIFA World Cup 2023. Direktur PT PERSIB Bandung Bermartabat (PT PBB) , Teddy Tjahjono, memberikan pernyataan resmi Persib atas kejadian buruk ini.

 Teddy mengklaim, Persib kecewa dengan pembatalan ini. Selain itu, Teddy mengklaim Persib sudah berkorban demi kelancaran Piala Dunia U-20 2023. Salah satunya dengan tidak bertanding di GBLA karena akan dipakai pada event nanti.

"Saya mewakili klub jelas sangat kecewa dan merasa dirugikan terkait dibatalkannya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Sebab, ada tiga pemain kami di Timnas U-20 yang memiliki mimpi tinggi," katanya.

Selain itu Stadion GBLA pun tidak jadi digunakan, padahal Persib sudah berkorban untuk rela bermain bukan di rumah kami sendiri.

"Bagi kami ini semua menjadi sia-sia," ujar Teddy Tjahjono, dikutip Bolazola dari laman resmi Persib Bandung, pada hari Jumat, 31 Maret 2023.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x