Ini Alasan Roberto Mancini Panggil Balotelli Perkuat Italia di Piala Dunia Qatar 2022, Bukan Hubungan Biasa

- 25 Januari 2022, 03:05 WIB
Ini Alasan Roberto Mancini Panggil Balotelli Perkuat Italia di Piala Dunia 2022, Bukan Hubungan Biasa
Ini Alasan Roberto Mancini Panggil Balotelli Perkuat Italia di Piala Dunia 2022, Bukan Hubungan Biasa /Football Italia

Balotelli akan kembali ke Italia untuk pertama kalinya sejak September 2018.

Diketahui, Italia hanya memiliki segelintir penyerang di lini depan. Sebut saja Ciro Immobile, Andrea Belotti, Gianluca Scamacca dan Giacomo Raspadori.

Striker Lazio, Ciro Immobile tampil gacor bersama Lazio di Serie A musim ini, dengan koleksi 17 gol. Praktis Immobile sudah barang tentu tak tergantikan di lini depan Timnas Italia.

Baca Juga: Kalah 0-4 dari Thailand, Peluang Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia Wanita 2022 Sangat Tipis

Namun Striker lain yaitu Andrea Belotti kini sedang didera cedera. Striker Italia lainnya, Gianluca Scamacca dan Giacomo Raspadori bisa dibilang kurang pengalaman.

Sebab kedua penyerang Sassuolo ini berusia di bawah 23 tahun.

Dalam konteks ini, mudah untuk melihat mengapa Mancini memutuskan untuk memanggil Balotelli lagi.

Baca Juga: Mengenal Emir Tamim bin Hamad Al Thani Sosok di Balik Piala Dunia yang Diselenggarakan di Qatar

Di samping itu, Striker berusia 31 tahun tersebut tampaknya telah menemukan kembali performanya di Turki, mencetak tujuh gol dalam 18 penampilan liga. 

Mancini tahu bahwa Italia harus dalam kondisi terbaiknya jika mereka ingin lolos ke turnamen.

Halaman:

Editor: Ghulam Halim Hanifuddin

Sumber: Football Italia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x