5 Deretan Stiker Yang Sukses Berseragam Persib, Duet Jonathan Bauman dan Ezechiel (Jonez) Paling Menakutkan

17 September 2021, 08:10 WIB
Duet Persib, Ezechiel N'Douassel dan Jonathan Bauman (Jonez). /Persib.co.id/Rivan Mandala

JURNAL SOREANG - Persib Bandung selalu memiliki striker asing berkualitas setiap musimnya, dari zaman Christian Bekamenga hingga saat ini Wander Luis.

Tentunya kehadiran Pemain asing Dilini serang Persib tentunya diharapkan bisa membantu Pangeran Biru berpestasi di Sepakbola.

Ada bebebrapa striker asing Persib yang sukses mengantarkan Persib berprestasi bahkan hampir membuat Persib juara Liga.

Baca Juga: Istrinya Ulang Tahun, Gelandang Persib Marc Klok Unggah Foto Perjalanan Cintanya dengan Cacharel Day

Berikut 5 striker asing yang sukses mencetak banyak gol dan sukses berkarir bersama Persib.

1. Christian Bekamenga

Pemain berkebangsaan Kamerun itu dikenal sebagai penyerang haus gol. Saat membela Persib di Liga Indonesia musim 2007, Bekamenga berhasil menorehkan 17 gol dari 20 penampilannya bersama klub berjulukan Maung Bandung itu.

Bekamenga memang menorehkan pencapaian yang mengagumkan selama berkostum Persib, hanya saja kariernya tak berlangsung lama di Bandung. Bahkan, Bekamenga pergi saat kompetisi masih berjalan.

Baca Juga: Persib Lawan Bali United, Castillion: Siap Tampil Penuh dan Ingin Jadi Juara

2. Ridwan Barkouwi

Pemain asal maroco tersebut direkrut Persib di musim 2006. Walaupun dimusim pertamanya dia hanya bisa mengantarkan Persib finish di urutan ke 10, namun di musim keduanya Barkouwi mampu unjuk gigi dan mencetak sederet gol.

Pemain yang di kenal dengan selebrasi tari Jaipong nya itu sering mendapat pujian dari Bobotoh. Total selama membela Persib Ridwan Barkouwi sukses membukukan 15 gol dari 55 pertandingan untuk Persib berbagai kompetisi.

Baca Juga: Yakin Persib Bisa Kalahkan Bali United, Persib Pernah Kalahkan Bali United 3-0

3. Hilton Moreira

Penyerang bernama lengkap Hilton Thon Mauro Moreira tersebut merupakan pemain asal Brazil tersukses di kubu Persib.

Meski belum memberikan gelar juara, namun gaya permainan serta kontribusi golnya buat kubu Maung Bandung mampu menyihir para suporter yang hadir di stadion.

Total Selama 3 Musim membela Persib Hilton berhasil melesakan 28 gol dari 57 penamilan bersama Persib.

Baca Juga: Yakin Persib Bisa Kalahkan Bali United, Persib Pernah Kalahkan Bali United 3-0

4. Ezechiel Ndouassel

Pemain berpostur jangkung asal Chad, Ezechiel N'Douassel, pernah menjadi raja di Persib Bandung.

Bobotoh menjuluki Ezechiel N'Douassel dengan julukan "King Eze". Julukan itu disematkan kepadanya karena performa Ezechiel yang menawan ketika berseragam Persib Bandung selama 3 musim.

Dari total 69 pertandingan yang dia mainkan, King Eze sukses mencatatkan 40 gol dan 20 assist bagi Persib Bandung.

Namun sayang, selepas Liga 1 2019 berarkhir King Eze memilih mundur dari Persib karena ingin mencari suasana baru di Liga Indonesia.

Baca Juga: Persib VS Bali United di Liga 1, Ajang Reuni Marc Klok dan Rizky Pellu

5. Jonathan Bauman

Kehadiran Jonathan Bauman, membuat lini serang Persib di Liga 1 musim 2018 sangat menakutkan

Berduet dengan Ezechiel Ndouassel, Jonathan Bauman suskses menjadi pelayan yang baik untuk Eze dari keduanya berhasil membuat gol 32 selama satu musim

Diberi julukan duet Jones, keduanya sukses menjadi mesin gol Persib di musim 2018.
Total selama 1 musim membela Persib, Bauman sukses mencetak 12 gol dari 27 penampilan di ajang Liga 1 2018.***

Editor: Handri

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler