Kuasa Hukum Sebut Firli Tak Bisa Hindari Pertemuan dengan SYL di GOR, Kenapa? Ini Alasannya

- 12 Desember 2023, 18:14 WIB
Kuasa Hukum Sebut Firli Tak Bisa Hindari Pertemuan dengan SYL di GOR, Kenapa? Ini Alasannya
Kuasa Hukum Sebut Firli Tak Bisa Hindari Pertemuan dengan SYL di GOR, Kenapa? Ini Alasannya /Kolase/PMJ News

JURNAL SOREANG - Soal pertemuan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Firli Bahuri dengan eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) terus bergulir.

Dalam hal ini, tim kuasa hukum Firli mengatakan bahwa pertemuan keduanya di Gelanggang Olahraga (GOR) tersebut tidak bisa dihindarkan.

Tim kuasa hukum menyebut, kliennya tak bisa menghindari pertemuan dengan SYL di salah satu Gelanggang Olahraga (GOR) Bulutangkis di Jakarta tersebut.

Baca Juga: Debat Capres Pemilu 2024 Hari Ini Jam Berapa? Berikut Jadwal dan Link Live Streamingnya

Hal itu disampaikan oleh tim kuasa hukum yang beranggotakan Ian Iskandar, Ishemat Soeria Alam, Anis Rifai, Dedi Yusuf, Satria Tunggara, Ari Setiawan Niti Sumita, dan Marvil Worotijan.

"Terkait pertemuan tersebut, pertemuan yang tidak bisa dihindari oleh pemohon (Firli Bahuri), karena pada saat pemohon sedang menjalankan aktivitas dan kegiatan rutinnya dalam bermain bulutangkis pada tanggal 02 Maret 2022 sekitar Pukul 09.00 WIB," papar tim kuasa hukum di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin 11 Desember 2023.

Dijelaskan tim kuasa hukum, dalam pertemuan tersebut, SYL tidak membuat perjanjian terlebih dahulu. Bahkan, Firli berulang kali meminta agar SYL pulang.

Baca Juga: Peluang Baru, Kolaborasi Shopee dengan Brand Lokal dan UMKM Menciptakan Pertumbuhan Signifikan

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah