Nanda Maulidya Gagal jadi Calon Anggota Paskibraka Tingkat Nasional karena Alasan yang Janggal, Ada Nepotisme?

- 18 Juli 2023, 13:03 WIB
Ilustrasi Paskibraka tingkat Nasional.
Ilustrasi Paskibraka tingkat Nasional. /YouTube/Sekretariat Presiden

JURNAL SOREANG - Seorang Paskibraka wanita yang terpilih mewakili Maluku Utara, Nanda Maulidya gagal wakili Maluku Utara menjadi paskibraka nasional untuk acara hari kemerdekaan Indonesia Agustus nanti.

Postingan yang diupload di Twitter oleh @justicefornanda menjelaskan, bahwa adiknya tersebut gagal berangkat dua hari sebelum keberangkatan di tanggal 15 Juli 2023, dan digantikan oleh Muftafia Asmar Badaraf asal Halmahera Utara.

Namun, alasan pembatalan keberangkatan tersebut sangat janggal lantaran Nanda sudah memenuhi semua seleksi dan diperkuat dengan adanya SK yang mengatakan bahwa Nanda Maulidya terpilih menjadi calon anggota paskibraka nasional mewakili Maluku Utara.

Baca Juga: Nasi Betadine, Sayur angkot, Buah Senja? Cek 33 teka-teki MPLS Sayuran, Buah serta Lauk Pauk Paling Dicari!

Hasil medical check up juga menyatakan bahwa Nanda juga memenuhi syarat sebagai calon anggota paskibraka.

Akun tersebut juga membagikan beberapa postingan Nanda Maulidya saat menjalani beberapa seleksi calon anggota paskibraka nasional.

Beberapa netizen pun mengomentari postingan tersebut dan ikut kesal akan kejadian tersebut.

Baca Juga: Baru Tahu, Berikut Arti teka-teki MPLS: Minuman Organisasi Islam, Snack Tambah hingga Air Gunung? Cek segera!

Halaman:

Editor: Josa Tambunan

Sumber: Twitter @justicefornanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah