Doa Bersama Untuk Korban Tragedi Kanjuruhan di Stadion Persib, Djajang Nurdjaman: Semoga Tidak Terulang lagi

- 7 Oktober 2022, 13:09 WIB
Djajang Nurjaman / Diskominfo Bandung
Djajang Nurjaman / Diskominfo Bandung /

JURNAL SOREANG - Komunitas suporter sepak bola di Bandung bersama mantan pemain Persib gelar doa bersama untuk korban akibat Tragedi Kanjuruhan, di Stadion Persib, Jumat 7 Oktober 2022.

Djajang Nurjaman yang menjadi mantan pelatih Persib ini mengucapkan belasungkawa dan mendoakan para korban tragedi Kanjuruhan.

Doa Bersama di Stadion Persib / Diskominfo Bandung
Doa Bersama di Stadion Persib / Diskominfo Bandung

Baca Juga: Tragedi Kanjuruhan, Polri Umumkan 6 Tersangka, Ada Direktur LIB hingga Aparat Polisi, Ini Daftar Lengkapnya

"Saya mengucapkan bela sungkawa sedalam-dalamya, Mari doakan saudara-saudara kita yang menjadi korban di Stadion Kanjuruhan Malang. Semoga diterima amal ibadahnya dan keluarga yang ditinggalkan dapat menerima cobaan dengan tabah dan sabar," kata Legenda Persib Bandung, Djajang Nurjaman.

Baca Juga: Kapolri Tetapkan 6 Tersangka dalam Kerusuhan Kanjuruhan, Salah Satunya Direktur LIB Akhmad Hadian Lukita

"Semoga tidak terulang lagi di masa yang akan datang, sesuai arahan presiden kita harus evaluasi semuanya. Baik manajemen suporter, manajemen pertandingan dan kompetisi harus semakin baik ke depannya," katanya.

Baca Juga: Viral Video Rizky Billar Sering Lakukan Kekerasan pada Lesti Kejora, Padahal Saat Surprise Ulang Tahun

Djajang Nurjaman yang disapa Djanur ini berharap kedewasaan suporter dalam mendukung tim ke sayangnya.

Halaman:

Editor: Tiara Disa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x