Beredar Curhatan Mantan Pemain Judi Online di Medsos, Akui Menyesal Usai Alami Kekalahan dan Kerugian

- 22 Juni 2022, 08:09 WIB
Ilustrasi. Berikut ini curhatan mantan pemain judi online yang mengaku menyesal setelah mengalami kekalahan dan kerugian.
Ilustrasi. Berikut ini curhatan mantan pemain judi online yang mengaku menyesal setelah mengalami kekalahan dan kerugian. /pixabay/besteonlinecasinos.

Baca Juga: 4 Pemain Persib Bandung Alami Cedera, Absen dari Pertandingan Melawan Bhayangkara FC Malam Ini, Siapa Saja?

“Gue alami menang banyak ujung-ujung ludes pinjam sana sini, pinjam ini itu, dan sekarang baru menyesal,” tulis Suhendar Hasim.

Di antaranya ada juga mantan pemain judi online yang tak kuasa melihat kekalahannya sendiri hingga ingin mengakhiri hidupnya dengan cara bunuh diri.

“Saya mau bunuh diri aja, sudah gak kuat melihat kekalahan saya,” tulis Adi Nata.

Sementara itu, promosi atau iklan judi online kini sudah ditindak lanjuti oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Nikita Mirzani Dicecar 30 Pertanyaan oleh Polisi, Kuasa Hukum Buka Suara Soal Laporan Dito Mahendra

Dikutip dari PMJ News, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan, Rabu 25 Mei 2022 lalu menjelaskan bahwa para pembuat iklan judi online diancam dengan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

Menurutnya, semua pelanggaran terkait ITE termasuk judi online, penipuan online, investasi bodong, yang kaitannya menggunakan jaringan internet, akan tetap diproses dan ditangani direktorat siber.

Kemudian pembuat iklan slot judi online dan pelaku judi bisa dijerat dengan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE), ancaman hukumannya pidana penjara paling lama enam tahun dan/atau denda paling banyak Rp1 miliar.***

Halaman:

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah