Menkes Budi Gunadi Sadikin, Vaksin Booster Bagi Tenaga Kesehatan Perlu Dilakukan Sesegera Mungkin

- 14 Juli 2021, 11:10 WIB
Jawaban Menkes Budi Gunadi Sadikin soal kapan Vaksin Booster kepada Tenaga Kesetahan atau Nakes
Jawaban Menkes Budi Gunadi Sadikin soal kapan Vaksin Booster kepada Tenaga Kesetahan atau Nakes /halodoc.com

JURNAL SOREANG – Pandemi Covid 19 masih belum terlihat menurun. Meski telah divaksinasi, tenaga kesehatan kemungkinan masih memiliki risiko yang sangat tinggi tertular virus Covid-19 ini.

Lingkup kerja mereka yang langsung berhadapan dengan pasien yang terkonfirmasi positif atau bahkan ada yang langsung berhadapan dengan virusnya tentunya mengharuskan mereka harus mendapatkan perlindungan lebih.

Hal ini menjadi sebuah komitmen Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin untuk memberikan perlindungan lebih kepada tenaga kesehatan dengan memberikan vaksin booster atau vaksinasi tahap ke 3.

Baca Juga: dr Lois Owien Sindir Vaksinasi akan Buat Raffi Ahmad Seperti Suami BCL, Nagita Slavina akan Jadi Janda Kembang

Menkes mengatakan pihaknya menyadari bahwa beberapa perawat dan dokter ada yang terkena virus COVID-19 dan harus diisolasi mandiri. Ia mengaku prihatin dan berkomitmen akan terus memperhatikan kesehatan perawat, dokter, dan bidan.

Vaksinasi booster atau vaksinasi tahap ke-3 bagi tenaga kesehatan ini rencananya akan dilakukan sesegera mungkin setelah melakukan finalisasi diskusi dengan semua pihak yang berkepentingan terutama asosiasi dokter, perawat, dan bidan.

“Secepatnya tentu akan dimulai untuk melindungi mereka sebagai salah satu garda terdepan kita yang harus dilindungi,” jelas Menkes dalam konferensi pers virtual, Senin 12 Juli 2021.

Baca Juga: Renacana Vaksinasi Mandiri, DPR Tegaskan Vaksinasi Gratis, Tidak Diperjualbelikan

Di lain pihak, Menkes juga menyampaikan perlunya tambahan tenaga perawat dan dokter. Pihaknya sudah mengidentifikasi kebutuhan antara 16 sampai 20 ribu perawat.

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x