Benarkah? Bocoran Langsung dari Kemenpan RB, Begini Kisi-Kisi TWK CPNS 2021

- 3 Juni 2021, 10:43 WIB
Ilustrasi Tes CPNS 2021.
Ilustrasi Tes CPNS 2021. /Jurnal Soreang/Ghulam Halim/Instagram @bkngoidofficial

JURNAL SOREANG – Kisi-kisi soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK) tentunya sangat dibutuhkan oleh para calon pendaftar CPNS 2021.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB), memberi sedikit bocoran dan bahan untuk mempermudah kamu para calon ASN dalam belajar.

Bocoran yang diberikan oleh Kemenpan RB, yaitu mengenai kisi-kisi soal TWK. Soal TWK dalam CPNS 2021, biasanya terdiri dari 30 soal.

Baca Juga: Mantan Tokoh Syiah India Ini Buat Al Quran Baru dengan Menghapus 26 Ayat, Diprotes Banyak Pihak

30 soal yang ada dalam TWK CPNS 2021, mencakup penguasaan pengetahuan, dan kemampuan mengimplementasikan nilai nasionalisme, integritas, bela negara, pilar negara, dan kemampuan berbahasa Indonesia secara baik dan benar.

Dilansir Jurnal Soreang dari akun Instagram @kemenpanrb, berikut kisi-kisi soal TWK CPNS 2021:

ASN dan Pancasila: Sebagai pelayan publik yang juga berfungsi sebagai perekat dan pemersatu bangsa, ASN harus mampu mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

1. Sila Pertama :

• ASN mempercayai dan bertakwa pada Tuhan, disesuaikan dengan agama serta kepercayaan masing-masing.

Baca Juga: Ingin Mengetahui Karakteristik Kepribadian, Begini Cara Yang Bisa Anda Lakukan

• ASN menjadi teladan dalam membina kerukunan hidup di antara sesama umat beragama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

2. Sila Kedua

• Mengakui persamaan derajat, persamaan hak, dan kewajiban asasi setiap manusia, tanpa membeda-bedakan suku, keturunan, agama, kepercayaan, jenis kelamin, kedudukan sosial dan warna kulit.

• ASN mampu menciptakan lingkungan kerja yang non diskriminatif dan mendorong kesetaraan dalam pekerjaan.

3. Sila Ketiga

• Setia dan mempertahankan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta pemerintahan yang sah.

Baca Juga: Cara Media Jepang Beritakan Bencana Tsunami di Negaranya

• Menjaga kerahasiaan yang menyangkut kebijakan negara.

• ASN sebagai pemersatu dan perekat bangsa yang memiliki semangat nasionalisme dan berpegang teguh pada Bhinneka Tunggal Ika

4. Sila Keempat

• ASN mengutamakan musyawarah dalam mengambil keputusan untuk kepentingan bersama.

• Mempertanggung jawabkan tindakan dan kinerjanya kepada publik.

• Tidak menyalahgunakan informasi intern negara, tugas, status, kekuasaan dan jabatannya untuk mendapat atau mencari keuntungan atau manfaat bagi diri sendiri atau untuk orang lain.

Baca Juga: Zaskia Adya Mecca Ikut Soroti Kontroversi Sinetron 'Suara Hati Istri: Zahra’ yang Dinilai Meresahkan Masyaraka

5. Sila Kelima

• Memberikan layanan kepada publik secara jujur, tanggap, cepat, tepat, akurat, berdaya guna, berhasil guna dan santun.

• Menjalankan tugas secara profesional dan tidak berpihak.

• Melayani dengan sikap hormat, sopan dan tanpa tekanan.

Selain soal TWK di atas, dalam CPNS 2021 nantinya juga akan ada Tes Karakteristik Pribadi atau TKP, serta Tes Intelegensi Umum atau TIU.

Baca Juga: Demi Mempercepat UMKM Jabar Go Digital, Ridwan Kamil Gandeng Shopee dalam Membuka Shopee Center

TKP terdiri dari 45 soal, tes ini menilai sikap pelayanan publik, jejaring kerja, sosial budaya, teknologi informasi dan komunikasi, dan profesionalitas calon taruna/mahasiswa.

Sementara TIU memiliki 35 soal yang meliputi kemampuan verbal (analogi, silogisme, dan analisisis), kemampuan numerik (berhitung, deret angka, perbandingan kuantitatif, dan soal cerita). Terakhir, kemampuan figural (analogi, ketidaksamaan, dan serial).***

Editor: Rustandi

Sumber: Instagram @kemenpanrb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah