Naskah Ceramah Tentang Nuzulul Quran dan Lailatul Qadar Ramadhan 2024, Lengkap Ada Link Download PDF-nya

- 24 Maret 2024, 11:33 WIB
Ilustrasi, Naskah Ceramah Tentang Nuzulul Quran dan Lailatul Qadar Ramadhan 2024, Lengkap Ada Link Download PDF-nya
Ilustrasi, Naskah Ceramah Tentang Nuzulul Quran dan Lailatul Qadar Ramadhan 2024, Lengkap Ada Link Download PDF-nya /pexels.com/Pixabay/

JURNAL SOREANG - Inilah contoh naskah ceramah tentang nuzulul quran dan lailatul qadar pada Ramadhan 2024 lengkap dengan link download PDF-nya di akhir artikel.

Naskah ceramah ini berjudul Nuzulul Qur’an dan Lailatul Qadr.

Naskah ini ditulis oleh Saefudin Latief dari Kanwil Depag Provinsi Sumsel.

Berikut ini naskah ceramah bertema nuzulul quran 2024.

Baca Juga: Contoh Susunan Acara Peringatan Nuzulul Quran Ramadhan 2024, Lengkap dengan Jam Pelaksanaannya

Saudaraku! Setiap tahun, dan tepatnya di bulan suci Ramadhan ini, banyak dari umat Islam di
sekitar anda merayakan dan memperingati suatu kejadian bersejarah yang telah merubah arah
sejarah umat manusia. Dan mungkin juga anda termasuk yang turut serta merayakan dan
memperingati kejadian itu. Tahukah anda sejarah apakah yang saya maksudkan?

Kejadian sejarah itu adalah Nuzul Qur‟an; diturunkannya Al Qur‟an secara utuh dari Lauhul
Mahfud di langit ketujuh, ke Baitul Izzah di langit dunia.

Baca Juga: 10 Ide Lomba Nuzulul Quran Ramadhan 2024, Bisa untuk Kegiatan Anak Sekolahan

“Bulan Ramadhan, bulan yang di padanya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk
bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak
dan yang batil).” (Qs. Al Baqarah: 185)

Peringatan terhadap turunnya Al Qur‟an diwujudkan oleh masyarakat dalam berbagai acara,
ada yang dengan mengadakan pengajian umum. Dari mereka ada yang merayakannya dengan
pertunjukan pentas seni, semisal qasidah, anasyid dan lainnya.

Mari saya mengajak diri saya sendiri terlebih dahulu dan umat Islam lainnya untuk senantiasa
kita membaca dan mempelajari Al-Quran. Membaca dan mempelajari Al-Quran harus
dijadikan tradisi oleh masing-masing keluarga Islam di muka bumi ini, kalau gerakan ini
berlanjut, maka bukan tidak mungkin dunia nanti akan dipenuhi nilai-nilai Quran dan saat
itulah peradaban baru dunia itu muncul, yaitu peradaban yang bersumber dari nilai-nilai Al-
Quran.

Halaman:

Editor: Kinanti Putri Rudiana

Sumber: Kemenag Sumatera Selatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x