Bagaimana Hukum Puasa 10 Muharam? Berikut Jawaban Buya Yahya

- 15 Agustus 2021, 12:56 WIB
Bagaimana Hukum Puasa 10 Muharam? Berikut Jawaban Buya Yahya
Bagaimana Hukum Puasa 10 Muharam? Berikut Jawaban Buya Yahya /Tangkap layar Kanal Youtube Al-Bahjah TV.

Sementara itu, mengenai keutamaan berpuasa di tanggal 10 Muharam atau puasa Asyura ini adalah akan diampuni dosa-dosa setahun yang lalu.

Lalu, ketika Rasulullah mengajak para sahabat untuk berpuasa Asyura, para sahabat itu bilang kepada Rasul bahwa hari itu adalah hari yang diagungkan kaum Yahudi dan Nasrani.

Baca Juga: Keutamaan Puasa Bulan Muharam, Ustaz Adi Hidayat Menerangkan

Para sahabat tersebut merasa tidak nyaman karena seperti mengikuti para kaum Yahudi dan Nasrani.
Maka Rasulullah bersabda dalam hadis lain, “Kalau sendainya aku hidup kepada tahun yang akan datang, niscaya aku akan berpuasa di tanggal 9 Muharam.”

Dari hadis tersebut, para ulama berpendapat bahwa Rasulullah menganjurkan berpuasa juga selain tanggal 10 Muharam, pada tanggal 9 Muharam.

Baca Juga: Doa Sambut Tahun Baru Islam 1 Muharam 1443 Hijriah

Hal tersebut dilakukan, agar kaum Muslim berbeda dengan apa yang dilakukan oleh kaum Yahudi.

Kemudian, sebagaimana penuturan Buya Yahya, sekalipun kita tidak bisa berpuasa di tanggal 9, tidak apa-apa hanya berpuasa di tanggal 10 Muharamnya saja.

Lebih lanjut, dalam hadis yang lain. Rasulullah bersabda bahwa sebaik-baik puasa setelah puasa di bulan Ramadan adalah berpuasa di bulan Muharam.

Maka dari tanggal 1 Muharam pun kita sudah dianjurkan untuk berpuasa, karena bulan Muharam adalah bulannya untuk memperbanyak melakukan puasa.***

Halaman:

Editor: Handri

Sumber: Al-Bahjah TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah