Mengejutkan! Ditemukan Sampah di Palung Mariana, Titik Terdalam di Bumi yang Menyimpan Jutaan Misteri

20 September 2021, 14:17 WIB
Kapal selam China Fendouzhe bisa jamah Palung Mariana. Ternyata sampah sudah merambah paling terdalam dunia ini. /CGTN

JURNAL SOREANG - Palung Mariana berada di Pasifik barat timur Filipina dan sekitar 200 km timur Kepulauan Mariana.

Palung Mariana berbentuk bulan sabit yang membentang sepanjang 2.550 km dengan lebar 69 km.

Mempunyai kedalaman mencapai 11.403 meter, Palung Mariana diperkirakan menjadi titik terdalam di bumi.

Para ilmuwan telah dapat mengidentifikasi lebih dari 200 mikroorganisme yang dapat hidup di dasar Palung Mariana.

Baca Juga: Bupati Bandung Optimistis 306 Kader BBBS Bisa Optimalkan Penanganan Sampah Yang Mencapai 1.300 Ton Per Hari

Tak hanya itu, terdapat beberapa jenis ikan yang hidup di sekitar parit Palung Mariana.

Sampai saat ini, penyelaman terdalam telah dilakukan oleh peneliti dari China sedalam 10.909 meter.

Karena keterbatasan manusia, saat ini Palung Mariana belum sepenuhnya dapat dieksplorasi dan masih menyimpan jutaan misteri.

Baca Juga: Indonesia Darurat Sampah, Timbunan Sampah Tak Terkelola Lebih dsri 31 Juta Ton!

Belum ada manusia yang dapat menyentuh dasar dari Palung Mariana.

Walaupun manusia belum bisa menyentuh dasar Palung Mariana ini, sayangnya sampah dari manusia telah ditemukan sampai ke dasar Palung Mariana.

Tentu hal ini mengejutkan banyak peneliti dari berbagai belahan dunia.

Baca Juga: Netizen Sebut Pedofilia Sampah Masyarakat, Petisi Boikot Saipul Jamil Tembus 500 Ribu Tanda Tangan

Bagaimana bisa sampah tersebut dapat mendahului manusia untuk mencapai titik terdalam yang ada di bumi itu.***

Editor: Sarnapi

Sumber: IG @grammatikal

Tags

Terkini

Terpopuler