Merinding! Begini Kesaksian Penggali Kubur Almarhum Eril: Ada Perasaan yang Berbeda dari Biasanya

- 17 Juni 2022, 20:13 WIB
Begini Kesaksian Petugas Penggali Kubur Almarhum Eril: Ada Perasaan Khawatir Berbeda dari Biasanya
Begini Kesaksian Petugas Penggali Kubur Almarhum Eril: Ada Perasaan Khawatir Berbeda dari Biasanya /Tangkap layar youtube jabar quick response

JURNAL SOREANG - Prosesi pemakaman Almarhum Eril, putra sulung Ridwan Kamil sudah dilakukan pada Senin, 13 Juni 2022 di Cimaung, Kabupaten Bandung.

Pada prosesi pemakaman Almarhum Eril lautan manusia memenuhi sepanjang jalan mulai dari titik keberangkatan di Gedung Pakuan hingga lokasi pemakaman.

Tentu hal ini terjadi bukan hanya karena Almarhum Eril adalah anak dari Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat, tapi juga karena sifat Eril semasa hidup yang begitu penuh dengan kebaikan.

Baca Juga: Tes IQ: Hanya 1 Persen yang Berhasil, Apakah Anda Bisa Menemukan Jerapah yang Tidak Punya Saudara Kembar? 

Petugas penggali kubur Almarhum Eril pun bahkan berani memberikan kesaksian mengejutkan yang pasalnya belum pernah mereka alami sebelumnya.

"Proses pemakamannya beda lah pokoknya sama yang lain, yang ini mah ikut sedih ya sampe ikut meneteskan air mata itu bener." Ujar Soni Santoso, salah satu petugas penggali kubur Almarhum Eril.

Perasaan berbeda pun dirasakan oleh petugas yang lain "pas peti diturunkan tuh natural lah meneteskan air mata, dan bukan saya sendiri teman saya juga yang ikut menurunkan sama."

Baca Juga: Tes IQ: Seberapa Jago Matematika? Coba Selesaikan Persamaan Berikut Dengan Memindahkan 1 Batang Korek Api

"Petinya ampeg, pas adzan pun ngerasa lama gitu kayak seharian, deg-degan padahal sebelumnya pernah makamin jendral pejabat, tapi ini mah beda we kitu" kata Beni Subakti selaku kordinator penggali kubur Almarhum Eril.

Halaman:

Editor: Siti Nieke Noviyanti

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x