Indonesia Dapat Bonus Demografi, Partai Pun Harus Berubah dengan Merangkul Kalangan Muda

- 12 Juni 2022, 15:59 WIB
Wakil sekretaris Demokrat Kota Bandung, Aan Andi Purnama (tengah) di depan kantor Partai Demokrat Kota Bandung kawasan Braga.
Wakil sekretaris Demokrat Kota Bandung, Aan Andi Purnama (tengah) di depan kantor Partai Demokrat Kota Bandung kawasan Braga. /Istimewa /

Bagi Aan Andi Purnama ikut mencalonkan diri dalam Muscab kali ini sebagai kontestan tiada lain ikut menguatkan dan menyolidkan kader internal Partai menghadapi 2024.

Baca Juga: Fraksi Demokrat DPRD Kabupaten Bandung Menilai PPKM dan PSBB Sama, Ini Penjelasannya

"Pada uji kelayakan dan kepatutan nanti, tentu saya akan menyampaikan sejumlah gagasan dan program kerja saya. Dua hal yang pasti, yakni bagaimana kami bisa memenangkan pemilu Legislatif di Kota Bandung dan mengantar Mas AHY (Ketua Umum DPP Partai Demokrat) menjadi Presiden serta memenangkan Pilkada di Kota Bandung," terangnya.

Aan menambahkan, siapa pun nanti yang terpilih menjadi ketua DPC Partai Demokrat Kota Bandung pasti itu kader yang terbaik"Sebagai kader tentu saya akan loyal terhadap kebijakan Partai tersebut," tandasnya.

Aan Andi Purnama merupakan salah seorang kader Partai Demokrat yang dikenal dekat dengan milenial. Di usianya yang baru 46 tahun, Andi sudah dua periode menjadi anggota DPRD Kota Bandung.***

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x