Intensitas Hujan Tinggi Akibatkan 3 Desa di Garut Diterjang Banjir Bandang, Ini yang Dilakukan Kapolda Jabar

- 30 November 2021, 13:45 WIB
Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana meninjau langsung lokasi wilayah yang terdampak bencana banjir bandang di Garut. /PMJ News/
Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana meninjau langsung lokasi wilayah yang terdampak bencana banjir bandang di Garut. /PMJ News/ /

,JURNAL SOREANG-Intensitas hujan yang cukup tinggi, mengakibatkan tiga desa di wilayah Kabupaten Garut, Jawa Barat, diterjang banjir bandang.

Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadikcaksono mengatakan, banjir bandang ini terjadi disebabkan intensitas hujan yang tinggi sejak siang hingga sore yang mengakibatkan sungai di Kecamatan Karang Tengah meluap.

Banjir bandang ini kata Wirdhanto, menerjang tiga Desa di Kecamatan Karang Tengah antara lain, Cintamanik, Cinta, dan Caringin. 

Baca Juga: Rusak Parah! Akibat Sungai Citameng Meluap, Banjir Bandang Terjang Sukawening Garut

"Dalam peristiwa banjir bandang yang terjadi, tak ada korban jiwa," ungkap Wirdhanto dalam keterangannya, dikutip dari PMJ News, Senin 29 November 2021.

Wirdhanto menambahkan, peristiwa ini mengakibatkan lima rumah terkena dampak akibat banjir dan empat akses jalan penghubung desa di Kecamatan Karang Tengah ini tidak bisa dilalui.

“Saat ini air banjir telah surut, warga dan petugas gabungan baik dari Polres Garut, TNI, maupun Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Garut, tim relawan, serta warga sekitar bergotong royong mengevakuasi material lumpur dan batu yang terbawa banjir bandang,” paparnya.

Baca Juga: Inalillahi, Banjir Bandang Terjang Sejumlah Kampung di Kabupaten Garut Akibat Curah Hujan Tinggi

Dengan adanya bencana banjir ini, pihaknya menghimbau kepada warga untuk selalu waspada mengantisipasi apabila terjadi banjir bandang susulan.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x