Rentetan Roket Hujani Lokasi dekat Pangkalam Militer Pasukan AS di Irak

- 16 Februari 2021, 20:48 WIB
Ilustrasi roket.
Ilustrasi roket. //Pixabay/Free-photos

JURNAL SOREANG - Seorang pekerja kontraktor tewas dalam serangan roket kepada pasukan pimpinan AS di Irak utara, Senin, 15 Februari 2021.

Akibat serangan ini juga, anggota layanan AS mengalami luka.

Rentetan roket tersebut menghantam lokasi dekat Bandara Internasional Erbil. Dimana pangkalan udara militer ini diduduki oleh koalisi pimpinan AS.

Berdasarkan salsi keamanan Kurdi, ada tiga roket yang menghantam sekitar bandara. Serangan yang disinyalir menargetkan penduduk Amerika di Irak membuat Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken marah.

Baca Juga: Besok Rabu 18 Februari Akan Dilaksanakan Vaksinasi Tahap II, Ada Efek Samping? Lakukan langkah Ini

Korban yang tewas bukanlah orang Amerika. Koalisi AS juga menyebutkan ada lima kontraktor lain yang terluka.

Para pekerja kontraktor tersebut merupakan orang-orang yang bekerja untuk koalisi dan instalasi AS termasuk kedutaan besar di Baghdad.

Belum diketahui serangan yang terjadi berasal dari kelompok mana, menurut beberapa pejabat Irak mereka memiliki hubungan dengan Iran.

Baca Juga: Erdogan Marah Besar dan Tuduh Amerika Serikat Berpihak pada Teroris

Halaman:

Editor: Sam

Sumber: Jurnal Presisi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x