TERLALU PERCAYA! Raffi Ahmad Menceritakan Pengalaman Tertipu Ratusan Juta, dalam Podcast Uya Kuya

- 21 Mei 2022, 17:22 WIB
Artis ternama yang sering disebut sultan andara Raffi Ahmad saat menceritakan pengalaman tertipu sama orang dalam podcast Uya Kuya.
Artis ternama yang sering disebut sultan andara Raffi Ahmad saat menceritakan pengalaman tertipu sama orang dalam podcast Uya Kuya. /tangkapan layar YouTube Uya Kuya TV

JURNAL SOREANG - Artis ternama, Raffi Ahmad menceritakan kronologis pengalamannya saat tertipu orang hingga ratusan juta, karena terlalu percaya sama orang.

cerita pengalaman yang pernah menimpanya tersebut, disampaikan Raffi Ahmad melalui Podcast Uya Kuya.

Suami dari Nagita Slavina tersebut bercerita tertipu sama orang, saat dirinya baru menikah dan sedang honeymoon ke pulau Bali.

Baca Juga: 5 Alasan Erik Ten Hag Pertahankan Bintang Piala Dunia Portugal CR7 Ronaldo di Manchester United Musim Depan

"Waktu itu gue honeymoon ke Bali, ada yang menghubungi dan menawarkan untuk menghadiri acara ulang tahun TNI, dengan bayaran fantastis," ujar Raffi Ahmad, dikutip jurnal soreang dari youtube Uya Kuya, Sabtu 21 Mei 2022.

Menurutnya, saat sedang honeymoon bersama sang istri dirinya mendapatkan telpon dan mendapat penawaran untuk mengisi acara kegiatan TNI.

"Ternyata kegiatannya dua hari, namun begitu acara selesai, orang yang meminta gue mengisi acara tersebut berkata senin akan ditransfer uangnya,” jelasnya.

tanpa menaruh curiga, kata Raffi, Karena kebetulan saat itu hari sabtu, dan sesuai hari kerja banknya tutup.

Baca Juga: Tes IQ dan Psikotes: Uji Fokus dan Logika untuk Temukan Handphone Kurang Dari 1 Menit

“Gue tanpa curiga mengiyakan saja hal tersebut, bahkan tanpa tanda tangan kontrak terlebih dahulu,” aku Raffi Ahmad menambahkan.

Sampai hari senin, kata Raffi, uangnya tidak kunjung ditransfer, dan bahkan orang tersebut nyuruh dirinya menunggu sampai jumat depan.

Raffi Ahmad mengaku kaget, ketika hari Jumat tiba, saat dirinya hendak mendatangi orang tersebut kerumahnya.

“Namun setelah satu jam gue tidak menemukan orang tersebut, gue nanya nanya kepada satpam, Ternyata alamat tersebut tidak ada," tuturnya lagi.

Baca Juga: 5 Pemain Sepakbola Bintang Piala Dunia yang Paling Dibenci Saat Ini, Termasuk Neymar dan Luis Suarez

karena pingin kejelesan, kata Raffi, dirinya mencoba menghubungi kontak orang tersebut, namu sayang nomornya sudah tidak aktif.

“Akhirnya gue telpon temen gue yang berhubungan dengan penyelenggara kegiatan di Bali tersebut,” ujar Raffi Ahmad.

Kemudian pihak TNI akhirnya melakukan mediasi Raffi Ahmad dengan orang yang menipunya.

Hingga akhirnya uangnya dikembalikan, ternyata orang tersebut merasa tak ada kontrak tertulis dengan Raffi Ahmad.

Baca Juga: Heboh! Liverpool Pesta Bir, Sadio Mane Kabur Karena Gak Mau Alkohol, Bukan di Piala Dunia

Sehingga setelah ia menerima uang ratusan juta untuk Raffi Ahmad, ia malah gelap mata dan membawa kabur uang tersebut.

“Jujur gue sih menyayangkan sikap tersebut, padahal gue akan kasih fee yang besar kepada orang tersebut sebagai ucapan terimakasih,” jelas Raffi Ahmad.

“Kemudian dengan tindakan menipu tersebut sama saja memutuskan rejekinya sendiri. Belum malu ketika ketahuan, belum lagi jika harus berhadapan dengan hukum,” katanya

Raffi Ahmad mengatakan “Kalau ingin sukses, rejeki lancar, lebih baik jujur, sabar, karena dengan menipu tak akan membawa keuntungan,” tegasnya.***

Halaman:

Editor: Rustandi

Sumber: Youtube Uya Kuya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x