Ashanty Berharap Keponakannya Millen Jalani Rehabilitasi

- 25 November 2020, 13:48 WIB
Ashanty tanggapi penangkapan Millen Cyrus terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. (Instagram.com/@millencyrus/@ashanty)
Ashanty tanggapi penangkapan Millen Cyrus terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. (Instagram.com/@millencyrus/@ashanty) /Instagram.com/@millencyrus/@ashanty

JURNAL SOREANG - Selebgram Millen Cyrus ditangkap polisi karena terkait dugaan penyalahgunaan narkoba beberapa waktu lalu. Mengetahui kejadian itu, Ashanty langsung angkat bicara.

Istri dari Anang Hermansyah ini berharap keponakannya, Millen bisa menjalani rehabilitasi dan lepas dari jeratan obat-obatan terlarang.

"Ini adalah penyalahgunaan. Dia pastinya bukan pengedar, dia hanyalah pemakai jadi mungkin yang terbaik adalah direhabilitasi," kata Ashanty dalam video yang diunggah di channel YouTube pada Selasa 24 November 2020 malam.

Baca Juga: Sebagian Besar Orang tua Siswa Dorong Belajar Tatap Muka. Tapi, Madrasah Ini Belum Berani Mulai

Ashanty meminta maaf atas kejadian tersebut. Ia mengaku masih terkejut atas kabar bahwa keponakannya tersebut  ditetapkan sebagai tersangka atas kepemilikan narkotika jenis sabu-sabu seberat 0,36 gram.

Namun Ashanty seperti dilansirkan Antara, mengaku tidak tahu pasti kronologi rinci penangkapan Millen Cyrus, terlebih sang ponakan sudah mengakui perbuatannya kepada pihak berwajib.

Ashanty berharap kejadian ini menjadi pelajaran untuk Millen agar bisa menjaga diri lebih baik ke depannya, memilih pergaulan yang baik dan menghindari diri dari godaan-godaan obat terlarang.

Baca Juga: Madrasah Kini Tak Kalah Gengsi dengan Sekolah

"Yang aku dengar dari kakaknya juga dia baru memulai menggunakan 3-4 bulan ini, jadi mungkin dengan lebih awal dia dapat 'teguran' ini, ibaratnya dapat musibah ini lebih baik, supaya dia ke depan juga tidak lebih terjerumus lebih jauh," ujarnya.

Sementara terkait proses hukum, Ashanty berharap Millen ditindak seadil-adilnya. Ia pun terus memantau perkembangan kasus ini.

"Walaupun dari Bali aku enggak bisa pulang ke Jakarta tapi aku dari jauh juga setiap jam memantau," ujarnya.***

Editor: Sam

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x