Jokowi Tinjau Fasilitas dan Pelayanan Kesehatan di RSUD Sultan Thaha Saifuddin, Jambi, RS Butuh Alat Ini

- 4 April 2024, 05:56 WIB
Presiden Joko Widodo meninjau langsung fasilitas dan pelayanan kesehatan yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Thaha Saifuddin, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, pada Rabu, 3 April 2024.
Presiden Joko Widodo meninjau langsung fasilitas dan pelayanan kesehatan yang ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sultan Thaha Saifuddin, Kabupaten Tebo, Provinsi Jambi, pada Rabu, 3 April 2024. /Biro pers setpres /

Terkait pemerataan tenaga kesehatan, Presiden Jokowi menyatakan bahwa RSUD Sultan Thaha memiliki kekurangan pada dokter spesialis jantung.

Meski demikian, Presiden memastikan RSUD Sultan Thaha telah memiliki fasilitas yang memadai untuk mencakup layanan kesehatan yang dibutuhkan masyarakat.

"Ini cukup, lebih dari cukup lah, bisa meng-_cover_ seluruh layanan kesehatan yang diinginkan masyarakat. Ini kan dari sisi keluasan hektarenya 10 hektare lebih, kalau memang kurang ya ditambah ruangan saja, dikembangkan," ucap Presiden.

 

Turut mendampingi Presiden dalam peninjauan ini adalah Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Gubernur Jambi Al Haris, dan Pj. Bupati Tebo Varial Adhi Putra.***

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Biro Pers Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah