Kulit Segar dan Awet Muda Hanya dengan Jus, Emang Bisa? Bisa Kok, Berikut Resepnya!

- 10 November 2023, 18:36 WIB
Ilustrasi, Kulit Segar dan Awet Muda Hanya dengan Jus, Emang Bisa? Bisa Kok, Berikut Resepnya!/freepik/freepik
Ilustrasi, Kulit Segar dan Awet Muda Hanya dengan Jus, Emang Bisa? Bisa Kok, Berikut Resepnya!/freepik/freepik /

JURNAL SOREANG - Ketika berbicara tentang perawatan kulit, banyak orang ingin mencari cara alami untuk menjaga kulit tetap segar dan awet muda. Tetapi bagi sebagian orang, salah satu cara untuk menjaga kulit tetap segar dan awet muda adalah dengan menggunakan sebagai suplemen kecantikan. 

Suplemen kecantikan mungkin dapat membantu, tetapi terkadang suplemen tersebut mengandung bahan kimia dan pengawet buatan. 

Sehingga mungkin akan berdampak buruk di kemudian hari. Tapi anda tidak perlu khawatir, karena anda dapat mendapatkan kulit awet muda dan segar hanya dengan jus. Hanya dengan jus? memangnya bisa? bisa kok. 

Baca Juga: Starting XI Timnas Indonesia vs Ekuador Piala Dunia U 17 2023 Lengkap dengan Link Streaming

Pada artikel ini, mari kita bahas resep jus yang dapat anda coba di rumah untuk membuat kulit segar dan awet muda.

Alasan Jus Bagus untuk Membuat Kulit Segar dan Awet Muda :

  1. Kaya Akan Antioksidan 

Jus kaya akan antioksidan, seperti vitamin C dan E, yang berperan melawan radikal bebas. Radikal bebas dapat menyebabkan kerusakan sel kulit dan mengakibatkan penuaan dini. Dengan mengkonsumsi jus secara teratur, anda memberikan perlindungan tambahan untuk kulit anda dari serangan radikal bebas.

  1. Memberikan Hidrasi Alami

Kulit yang terhidrasi dengan baik tampak lebih muda dan bersinar. Dengan minum jus setiap hari, terutama jus buah, membantu memberikan hidrasi dari dalam, menjaga elastisitas kulit dan mengurangi risiko munculnya garis halus dan kerutan.

  1. Memberikan Nutrisi Esensial untuk Kulit

Jus mengandung nutrisi penting seperti vitamin A, C, dan E, yang dikenal berperan penting dalam meremajakan dan menjaga kesehatan kulit. Vitamin A membantu regenerasi sel, vitamin C meningkatkan produksi kolagen, dan vitamin E melindungi kulit dari paparan sinar UV berbahaya.

  1. Membantu Detoksifikasi Kulit

Jus sayuran seperti seledri dan mentimun memiliki sifat detoksifikasi, membantu membersihkan tubuh dari racun yang dapat memberikan kesehatan pada kulit. Dengan detoksifikasi yang baik, kulit dapat bersinar lebih cerah dan tampak lebih sehat.

Baca Juga: Event M5 Yuzhong: Bakal Panen Skin dan Recall Abyssal Wings Bocoran dan Tanggal Rilis, selengkapnya cek disini

  1. Tips untuk mendapatkan Hasil Optimal

- Pilih jus segar tanpa tambahan gula atau bahan pengawet.

- Variasikan jenis buah dan sayuran dalam jus anda untuk mendapatkan berbagai nutrisi.

- Konsumsi jus sebagai bagian dari pola makan seimbang dan gaya hidup sehat.

- Tetap menjaga hidrasi dengan minum air putih secara cukup.

- Kombinasikan konsumsi jus dengan produk perawatan kulit yang tepat.

Resep 1 Jus dan Smoothie untuk Kulit Lebih Segar dan Tampak Awet Muda :

- 400 gram jeruk, peras sehingga menghasilkan 200 ml jus jeruk

- 200 gram strawberry

- Campurkan jus jeruk dan strawberry, kemudian blender dan sajikan. 

Resep 2 Jus dan Smoothie untuk Kulit Lebih Segar dan Tampak Awet Muda :

- 4 buah jeruk keprok, peras dan ambil airnya.

- 350 gram jambu biji merah

- Campurkan perasan jeruk dan jambu biji merah, kemuda blender dan sajikan.

Baca Juga: Jalan Tol Gilimanuk Mengwi Dibangun Pasca Era Jokowi, Bagaimana Kelanjutannya di Tangan Capres Pemilu 2024

Resep 3 Jus dan Smoothie untuk Kulit Lebih Segar dan Tampak Awet Muda :

- 200 gram apel hijau

- 200 gram nanas

- 150 gram belimbing

- Campurkan semua dan lakukan proses slow juicer.

- Kemudian tambahkan 1 sdm jeruk nipis atau lemon dan sajikan.

Resep 4 Jus dan Smoothie untuk Kulit Lebih Segar dan Tampak Awet Muda :

- 100 gram semangka

- 100 gram melon orange

- 100 gram paprika merah

- Campurkan semua dan lakukan proses slow juicer, kemudian sajikan.

Resep 5 Jus  Smoothie untuk Kulit Lebih Segar dan Tampak Awet Muda :

- 400 gram nanas

- 100 gram wortel

- Campurkan dua bahan tersebut, lalu lakukan proses slow juicer.

- Kemudian tambahkan 150 gram pepaya

- Lalu proses lagi dengan menggunakan blender, kemudian sajikan.

Baca Juga: Viral di Grup WA! Dugaan Percobaan Perampokan di Cicalengka Bandung: Pelaku Berjumlah 2 Orang

Itulah resep jus yang dapat membantu anda tetap awet muda dan segar. Dengan mengkonsumsinya secara rutin dan dengan penggunaan produk perawatan kulit yang tepat, dapat membantu anda dalam upaya menjaga kulit tetap segar dan awet muda. 

Jangan lupa untuk mengkombinasikan dengan pola makan yang sehat dan olahraga yang teratur, karena jus bisa menjadi rahasia kecantikan yang selama ini anda cari. 

Jadi, mari mulai hari ini dengan memasukkan jus segar ke dalam rutinitas kesehatan kulit anda.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x