Bisa Membantu Mencegah Diabetes! Berikut 4 Manfaat Lain Mengkonsumsi Singkong Untuk Kesehatan Tubuh

- 16 Mei 2023, 20:39 WIB
Bisa Membantu Mencegah Diabetes! Berikut 4 Manfaat Lain Mengkonsumsi Singkong Untuk Kesehatan Tubuh
Bisa Membantu Mencegah Diabetes! Berikut 4 Manfaat Lain Mengkonsumsi Singkong Untuk Kesehatan Tubuh /Pixabay/KavindaF//

JURNAL SOREANG - Di dalam singkong terkandung aneka nutrisi seperti karbohidrat protein, serat air, vitamin A, dan masih banyak yang lainnya.

Kandungan nutrisi dalam singkong tersebut akan sangat baik untuk bisa membantu menjaga kesehatan tubuh.

Seperti dikutip dari kanal Youtube Kunci Sehat, berikut ini adalah manfaat mengkonsumsi singkong.

 Baca Juga: Wow Tidak Disangka! Inilah 3 Manfaat Singkong Untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Baik Untuk Pencernaan

1. Sumber serat dan karbohidrat kompleks

Dalam singkong mengandung kalori yang lebih tinggi ketimbang ubi-ubian yang lainnya.

Selain itu, singkong juga kaya akan karbohidrat kompleks dan serat yang berfungsi untuk membantu menjaga kesehatan saluran pencernaan.

Selain itu juga, kandungan karbohidrat kompleks dalam singkong dapat mengurangi peradangan dan mengendalikan kadar gula darah.

 Baca Juga: Liga Turki : Istanbulspor Diramal Kalah Telak 0-3 dari Galatasaray

2. Mencegah diabetes

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan oleh journal of nutrition and human health singkong diklaim efektif untuk mengendalikan kadar gula darah di dalam tubuh.

Selain itu singkong juga mengandung serat, tak hanya itu, singkong juga bisa untuk mencegah diabetes ini dihasilkan dari vitamin A yang terkandung di dalamnya.

Bahkan orang yang mengkonsumsi tepung singkong memiliki resiko lebih rendah terhadap penyakit diabetes.

 Baca Juga: Izinkan Korlantas Kembali Lakukan Tilang Manual, Kapolri Tegaskan Hal Ini

3. Mengandung antioksidan 

Dalam singkong terkandung kandungan vitamin C vitamin A dan betakaroten.

Vitamin C dan vitamin A merupakan antioksidan yang berfungsi untuk melindungi tubuh dari efek radikal bebas.

Sehingga dapat mencegah penyakit jantung hingga mengatasi kerutan di kulit, sedangkan beta-karoten dalam single juga berfungsi untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

 Baca Juga: Dah tau belum? Inilah 2 Sifat dan Kepribadian unik Zodiak Cancer yang Jarang Diketahui Lho!

4. Menguatkan otot 

Kandungan karbohidrat yang ada dalam singkong dapat membantu membangun dan menguatkan otot.

Selain itu, singkong juga mengandung protein yang bisa menjaga kesehatan otot dan menyehatkan jaringan tubuh.***

Editor: Yoga Mulyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah