Sudah Usaha Macam-macam tapi Perut Buncit Masih Ada? Coba Cek 7 Hal Ini

- 31 Agustus 2022, 18:05 WIB
ilustrasi Sudah Usaha Macam-macam tapi Perut Buncit Masih Ada? Coba Cek 7 Hal Ini./ Freepik
ilustrasi Sudah Usaha Macam-macam tapi Perut Buncit Masih Ada? Coba Cek 7 Hal Ini./ Freepik /

JURNAL SOREANG - Memiliki perut buncit, pada pria atau wanita, selain menggangu kesehatan juga, terkadang, bikin tidak percaya diri soal penampilan.

Untuk bisa mengikis perut buncit, beberapa orang melakukan beragam hal seperti melakukan olahraga dengan teratur.

Namun ketika Anda sudah habis-habisan berolahraga, namu perut buncit tetap bertahan, maka harus diteliti apakah ada yang salah dengan pola hidup Anda?

Baca Juga: Berikut Cara Cepat Kempeskan Perut Buncit di Usia 40an, Ini 5 Tips yang Wajib Dicoba!

Dilansir dari kanal YouTube SKWAD Fitness, berikut 7 hal yang mungkin tetap kamu lakukan meski sudah sering olahraga secara tidak sadar yang membuat perut buncit betah ada dalam tubuh

1. Konsumsi banyak gula
Mungkin Anda telah berolahraga sedemikan rupa dan mencoba makanan sehat termasuk tidak mengonsumi gula secara langsung.

Namun kamu mungkin lupa, bahwa pada aneka kue, cake, atau minuman kekinian yang mungkin kamu pesan dalam keseharian, ada gula terkandung di dalamnya.

Baca Juga: Istri Ferdy Sambo Tetap Ngaku Korban Pelecehan Seksual, Pengacara Brigadir J Soroti Sikap Putri Candrawathi

Dalam sebuah penelitian, konsumsi gula yang disarankan sebanyak 50 gram perhari atau sekitar 4 sendok gula yang setara 194 kalori.

2. Mengonsumsi junk food
Seperti diketahui bersama, junk food yang enak di lidah ini, selain digoreng dalam minyak banyak juga mengandung banyak garam.

Faktanya, dalam satu porsi hamburger, rata-rata mengandung 400 hingga 100 kalori per porsi.

Baca Juga: Tips Melakukan Foreplay Sebelum Hubungan Intim agar Merasakan Sensasi Berbeda Menurut Psikolog Zivana Sabili

Kentang goreng mengandung, sekitar rata-rata 200 hingga 350 kalori, sementar satu potong pizza berukuran sedang rata-rata mengandung 300 sampai 400 kalori.

Ketika Anda mengonsumsi banyak kalori, tubuh akan mengubahnya menjadi lemak dan lama-lama akan menumpuk termasuk di area tengah, sehingga akan tampak perut buncit.

3. Mengonsumsi all you can eat
Makan di restoran all you can eat memang sebuah kesenangan tersendiri, karena bisa makan sampai puas dengan harga yang terbatas.

Baca Juga: Ungkap Penyebab, Akibat dan Solusi Jika Mr P Pria Patah, Benarkah Tak akan Bisa Digunakan Hubungan Intim Lagi?

Menurut jurnal Eating Behavior Lessons, Georgia State University, disebutkan porsi makan seseorang dapat meningkat 44 persen saat makan all you can eat.

Ketika makan di tempat all you can eat, disebutkan nafsu makan akan menigkat dua kali lipat karena melihat banyaknya pilihan yang tersedia untuk dimakan.

4. Membungkuk
Postur membungkuk saat duduk atau berdiri pada seseorang juga memungkinan yang bersangkutan memiliki perut buncit, mengapa?

Baca Juga: 5 Jenis Perut Buncit dan Cara Khusus Hilangkan Lemaknya agar Tubuh Ramping Kembali

Ketika Anda duduk atau berdiri dengan postur membungkuk, perut akan terlihat lebih buncit dibanding dengan postur tegak.

Cara terbaik adalah dengan mengubah postur tubuh lebih tegak. Selain atasi perut buncit, postur tegak juga baik untuk kesehatan tulang belakang.

5. Makan buru-buru
Makan terlalu cepat juga ternyata bisa bikin Anda berpotensi perut buncit.

Baca Juga: Penting! Mau Kecilkan Perut Buncit? Berikut 4 Sayuran yang Berguna untuk Bakar Lemak Menurut Para Ahli

Hal ini karena semakin cepat Anda makan, semaki banyak udara yang 'ditelan'.

Membiasakan mindful eating akan membantu kamu makan lebih khidmat.

6. Kebanyakan duduk
Jika anda lebih banyak aktivitas baik belajar atau bekerja dalam posisi duduk, hal ini juga akan bisa membuat Anda terkena perut buncit.

Baca Juga: Suami Masuk Usia 40 Plus? Ikuti 4 Tips Ini Supaya Tetap Perkasa Saat Hubungan Intim

Kurangngya aktivitas akan membuat pencernaan lebih lambat, lemak akan menumpuk terutama di daerah tengah, sehingga muncul perut buncit.

7. Stres
Stres, bagi sebagian orang, adalah hal yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan keseharian.

Dari peneliltian yang dilakukan Sarah Jackson dari University Collage London, disebutkan bahwa seseorang dengan kadar kortisol yang lebih tinggi cenderung memiliki ukuran pinggang yang besar.

Selain itu, sebagian orang kerap menjadikan makan sebagai bentuk 'pelarian' dari stres.

Baca Juga: Pasti Seru! Yang Ditunggu-tunggu Tayang Hari ini, Berikut Link Nonton Serigala Terakhir Episode 5

Ketika jumlah yang dimakan dan jenis makanan dengan kalori tinggi namun minim nutrisi dimakan, hal ini tentu akan membuat perut buncit muncul dan bertahan.***

Editor: Caca Kartiwa

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah