Benarkah Minum Perasan Jeruk Nipis Bisa Mengecilkan Perut Buncit? Dokter Ungkap Hasil Penelitian di Korea

- 15 Agustus 2022, 14:19 WIB
Ilustrasi. Benarkah meminum perasan jeruk nipis akan mengecilkan perut buncit atau menurunkan berat badan? begini menurut penjelasan dokter Wara.
Ilustrasi. Benarkah meminum perasan jeruk nipis akan mengecilkan perut buncit atau menurunkan berat badan? begini menurut penjelasan dokter Wara. /Pexels/Denys Gromov

 

JURNAL SOREANG – Dokter Wara sempat membahas mengenai diet untuk menurunkan berat badan termasuk mengecilkan perut buncit dnegan meminum perasan jeruk nipis.

Sebelunya, ramai video di TikTok terkait mengonsumsi perasan jeruk nipis akan membuang racun dan menurunkan berat badan termasuk mengecilkan perut buncit.

Bahkan ada yang meyakini bahwa untuk mengecilkan perut buncit atau menurunkan berat badan harus meminum peraasan jeruk nipis satu gelas besar dalam satu kali teguk atau haru sekaligus habis.

Baca Juga: Benarkah Menghisap Payudara Istri saat Hubungan Intim Bisa Cegah Kanker? Ternyata Begini Fakta Ilmiahnya

Perasan jeruk nipis juga diyakini bisa membersihkan rancun di dalam tubuh.

Dokter Wara pun memberikan tanggapan dengan menjelaskan terlebih dahulu soal diet detox.

“Diet detoxyang berfungsi untuk menghilangkan racun di dalam tubuh, akan tetapi tubuh sudah memiliki mekjanisme otomatis untuk mengeluarkan racun, liver dan ginjal dalam bentuk keringat, air kencing, feses,” katanya.

Baca Juga: Lengkap! Update Rincian Harga Emas Antam 15 Agustus 2022 Hari Ini, Ada di Level Rp990 Ribu per Gram

Namun, terkadang memerlukan waktu yang lebih untuk mengeluarkan rancun dalam tubuh.

Ia pun lebih lanjut memberikan keterangan secara tertulis di deskripsi YouTubenya bahwa detox atau detoksifikasi adalah penetralan toksin atau racun di dalam tubuh (kamus besar bahasa Indonesia).

Menurut dokter Wara, banyak yang salah kaprah bahwa diet detox ini bertujuan untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Tes IQ: Pindahkan Satu Korek Api dan Jadikan Satu Tambah Delapan Sama dengan Satu Ini Benar

“Diet Detox ini sebenarnya bertujuan untuk membantu kerja liver dan ginjal kita agar membuang racun yang ada di tubuh kita.

Kalau konteksnya menurunkan berat badan ya jawabannya kalian harus kurangi jumlah kalori yg masuk.

Mau minum jeruk nipis segalon pun kalau kalori yang masuk masih banyak ya sama aja,” katanya, dikutip JurnalSoreang.Pikiran-Rakyat.com dari YouTube Dokter Wara pada Senin, 15 Agustus 2022.

Baca Juga: Simak! Ramalan Shio Kuda, Kambing, Monyet Hari Ini, Kesetiaan sebagai Teman Akan Diuji

Selanjutnya, dokter Wara pun menjelaskan soal kandungan di dalam jeruk nipis.

Kandungan jeruk nipis

1. VitaminC yang bisa menjaga kesehatan kulit, daya tahan tubuh, mencegah jantung, kanker, tumor, sebagai antioksidan, dan penyerapan zat besi

2. Flavonoi yakni untuk merangsang enzim pencernaan

“Berdasarkan penelitian, tidak ada yang mengatakan bahwa jeruk nipis secara langsung untuk menghilangkan racun dalam tubuh,” katanya, menegaskan.

Baca Juga: 2 Faktor Penyebab Mr P Loyo saat Hubungan intim, Dokter Ingatkan Para Suami untuk Tidak Konsumsi Obat Kuat

Ia juga mengatakan bahwa penelitian di Korea meneliti sejumlah wanita memiliki berat badan berlebih dengan mengonsumsi perasan jeruk nipis.

Namun hasilnya bukan racun tubuh yang menjadi sasaran, malah berat badan menurun dan hilangnya kandungan lemak juga gula darah.

Dokter Wara juga mengatakan bahwa menurut FDA konsumsi Vitamin C disarankan 75 sampai 90 mg per hari sekira 1 gelas jus jeruk.

Baca Juga: Viral! Heboh Prilly Latuconsina Pose Bareng Henry Lau, Bikin Iri Netizen Indo

Ia mengingatkan abwha Vitamin C termasuk jeruk nipis tidak dikonsumsi secara berlebihan, karena bersifat asam.

Sehingga, lanjutnya, akan berisiko bagi orang yang memiliki gejala maag atau asam lambung bahkan akan memperparah kondisi tersebut.

Sedangkan cara menghilangkan racun dalam tubuh, ia mengigatkan untuk mengurangi fast food, alkohol, dan rokok.***

Editor: Rinrin Rindawati

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x