Wow! 5 Manfaat Temulawak Untuk Kesehatan Wajah, Mammpu Mencerahkan Wajah

- 27 Februari 2022, 17:16 WIB
Catat 5 manfaat temulawak untuk kesehatan wajah/ Pixibay
Catat 5 manfaat temulawak untuk kesehatan wajah/ Pixibay /

JURNAL SOREANG - Temulawak berasal dari famili Zingiberaceae atau temu-temuan. Kandungan utama tanaman ini, yaitu kurkumin.

Selain itu, temulawak juga memiliki sifat anti-peradangan, antioksidan, dan antimikroba yang baik.

Temulawak kerap dijadikan sebagai salah satu minuman jamu tradisional. Bukan hanya untuk kesehatan.

Baca Juga: Waduh! dr. Zaidul Akbar 'Dikomplain' Konsumen Gegara Produk Kesehatan Ini

Khasiat temulawak untuk wajah bisa Anda peroleh dari penggunaan masker tanaman ini.

Dikutip Jurnal Soreang dari laman resmi SehatQ, berikut ini adalah 5 manfaat temulawak untuk kesehatan wajah yang perlu kamu ketahui.

1. Mencegah munculnya jerawat
Manfaat temulawak untuk wajah salah satunya dapat membantu mencegah timbulnya jerawat.

Baca Juga: Sejarah Ukraina: Berawal dari Kyevan Rus Hingga Revolusi Oranye setelah Ukraina Berdiri pada Tahun 1991

Sebab, tanaman ini memiliki astringent yang bisa mengecilkan pori-pori kulit sehingga secara tidak langsung akan mencegah jerawat muncul di permukaan kulit.

Hal ini diperkuat oleh sebuah penelitian dalam Jurnal Phytoter Research mengenai efektifitas temulawak terhadap jerawat.

2. Membantu mengatasi jerawat
Bukan hanya mencegah jerawat muncul, khasiat temulawak untuk wajah juga ternyata bisa membantu mengatasi permasalah kulit tersebut.

Baca Juga: Pertempuran Paling Berdarah Dalam Perang Dunia II di Stalingrad

Kandungan kurkumin di dalamnya memiliki sifat anti-peradangan sehingga dapat meredakan peradangan jerawat dan membuatnya lebih cepat kering.
Selain itu, sifat antimikroba pada temulawak juga dapat membantu mengatasi jerawat.

Untuk mendapatkan manfaat ini, Anda dapat melakukan perawatan wajah dengan menggunakan masker temulawak.

3. Mencerahkan wajah
Menumpuknya kotoran dan sel kulit mati bisa membuat wajah menjadi kusam.

Baca Juga: Lewandowski Beri Dukungan untuk Ukraina, Bendera Di Lengannya Jadi Sorotan saat Bertanding

Ditambah lagi, aktivitas di luar ruangan membuat polusi udara menempel di kulit. Namun, menggunakan masker temulawak dapat membantu mencerahkan kulit.

Manfaat temulawak untuk wajah ini diperoleh dari kandungan kurkumin yang ada di dalamnya.

Sebagai pencerah, kurkumin pada temulawak juga bisa mengurangi munculnya lingkaran hitam di mata Anda.

Baca Juga: Member Girlgroup K-POP Kyujin NMIXX Dinyatakan Sembuh Covid-19, Akan Segera Lanjutkan Aktifitas Bersama Grup

4. Menyamarkan noda hitam
Manfaat temulawak untuk wajah berikutnya adalah membantu menyamarkan noda hitam bekas jerawat.

Karena dapat memberikan efek mencerahkan kulit seperti yang dijelaskan pada suatu penelitian yang diterbitkan pada Jurnal Procedia Chemistry dimana temulawak memiliki whitening effect untuk kulit.

Untuk mengurangi permasalahan tersebut, kamu bisa menggunakan masker temulawak. Pilihlah temulawak yang sudah menjadi bubuk untuk dijadikan masker agar lebih mudah digunakan.

Baca Juga: Son Ye Jin Terkenal di Jepang, Tapi di Korea Masih Kalah Oleh Aktris Ini

5. Melindungi kulit dari sinar UV
Paparan sinar UV yang terlalu sering atau berlebihan dapat menyebabkan kerusakan pada kulit, bahkan mempercepat penuaan akibat radikal bebas.
Namun, sifat antioksidan yang luar biasa pada temulawak dapat melindungi kulit dari kerusakan itu.

Selain itu, antioksidan juga dapat meningkatkan produksi kolagen dan mengurangi garis halus maupun kerutan di wajah.

Penelitian dalam Jurnal Phytoter Research menyatakan bahwa temulawak adalah berpotensi untuk pencegahan dan pengobatan penuaan kulit.

Baca Juga: Sejarah Ukraina: Perang Politik dan Perdagangan Gas Alam Ukraina Setelah Korupsi Presiden ke-2

Itulah 5 manfaat temulawak untuk kesehatan wajah. Semoga bermanfaat ya!***

Editor: Sam

Sumber: sehatq.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah