4 Tanaman Herbal yang Bisa Digunakan untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, No 2 Mudah Ditemukan

6 September 2022, 12:01 WIB
Ilustrasi Bawang putih dpercaya bisa mengobati darah tinggi /Pixabay

JURNAL SOREANG – Tekanan darah tinggi atau juga disebut hipertensi menjadi faktor risiko paling umum terhadap penyakit jantung.

Kondisi tekanan darah tinggi ini dapat dikelola dengan obat-obatan seperti penghambat enzim pengubah angiotensin dan penghambat saluran kalsium.

Perubahan pola makan dan gaya hidup juga dapat mengurangi tekanan darah tinggi serta menurunkan risiko penyakit jantung.

Baca Juga: Gak Harus Selalu dengan Hubungan Intim, Inilah 10 Cara agar Pasutri Harmonis dan Bahagia

Di samping itu, tanaman herbal berupa bumbu dan rempah-rempah juga terbukti dapat mengurangi tekanan darah tinggi.

Dilansir Jurnal Soreang dari laman website healthline.com, berikut empat tanaman herbal yang bisa digunakan.

1. Kayu manis

Pertama, kayu manis yang merupakan rempah-rempah dari kulit bagian dalam pohon dari genus Cinnamomum.

Baca Juga: 10 Pertanyaan untuk Deteksi Kecanduan Seksual Pada Pria, Jika Anda Menjawab YA Maka Fix Harus Diobati

Banyak orang telah menggunakannya selama berabad-abad untuk pengobatan kondisi jantung dan tekanan darah tinggi.

Meski belum sepenuhnya dipahami, tetapi kayu manis terbukti membantu untuk melebarkan dan mengendurkan pembuluh darah.

2. Bawang putih

Bawang putih memiliki banyak senyawa yang sangat bermanfaat untuk kesehatan jantung, termasuk menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Termasuk Rajin Hubungan Intim dengan Suami, Ini 7 Cara Asyik Menjaga Miss V Tetap Awet Muda

Secara khusus, kandungan dalam bawang putih ini adalah senyawa belerang seperti aliicin yang dapat membantu meningkatkan aliran darah dan mengendurkan aliran darah.

Oleh karena itu, dapat disebut bahwa secara kolektif bawang putih dapat membantu mengurangi tekanan darah.

3. Jahe

Jahe dapat digunakan sebagai obat untuk menurunkan tekanan darah karena bertindak untuk menghambat saluran kalsium alami dan melebarkan pembuluh darah.

Baca Juga: Miris! Terpaksa Kerja Part Time, Euinjin Eks SANAMO Tak Terima Gajih Sepeser pun? Begini Kisah Pilunya

Hal ini juga telah terbukti dari sejumlah penelitian yang telah dilakukan bahwa orang yang mengonsumsi jahe memiliki risiko paling rendah tekanan darah tinggi.

Cara menggunakannya bisa dimasukkan ke dalam menu diet atau membelinya dalam bentuk suplemen jahe.

4. Kapulaga

Kapulaga merupakan rempah-rempah yang memiliki berbagai antioksidan yang dapat membantu untuk menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Apa yang Sebenarnya Terjadi Saat Miss V Wanita Basah? Begini Penjelasan Dokter Spesialis Reproduksi

Berbagai penelitian pun telah membuktikan, di mana mengonsumsi 3 gram bubuk kapulaga setiap hari dapat mengurangi tekanan darah secara signifikan.

Rempah-rempah ini bertindak sebagai penghambat kalsium alami dan diuretic, senyawa yang membantu menghilangkan penumpukan air melalui kencing.

Itulah tanaman herbal yang bisa digunakan untuk menurunkan tekanan darah tinggi.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler