Istri Jangan Panik! Apabila Kondom Tersangkut Pada Miss V, Lakukan 3 Cara Ini Untuk Mengatasinya

8 Agustus 2022, 12:04 WIB
Istri Jangan Panik! Apabila Kondom Tersangkut Pada Miss V Lakukan 3 Cara Ini Untuk Mengatasinya /

JURNAL SOREANG – Kondom merupakan benda yang berfungsi untuk menahan cairan pada pria saat melakukan hubungan intim.

Hal itu dilakukan agar cairan pada pria tidak menembus pada dinding Rahim sehingga tidak terjadi proses kehamilan karena terlindungi oleh kondom.

Namun terkadang pasangan suami istri yang menggunakan kondom saat melakukan hubungan intim menemui beberapa kendala.

Salah satunya adalah kondom yang tersangkut atau tertinggal di dalam Miss V.

Baca Juga: Terkait Kasus Kematian Brigadir J, Irjen Ferdy Sambo Ditempatkan di Mako Brimob

Akan tetapi Istri tidak usah panik karena ada berbagai cara untuk mengatasi kondom yang tersangkut pada Miss V setelah melakukan hubungan intim.

Dilansir dari channel Youtube VCDC Health, begini penjelasan dan saran dari dr. Haekal Anshari,M.,Biomed tentang mengatasi kondom yang tersangkut pada Miss V.

1. Ambil Sendiri

Untuk mengatasi kondom yang tersangkut pada Miss V, Wanita bisa berusaha mengambilnya sendiri dengan menggunakan telunjuk atau jari tengah.

Cara dengan berbaring terlentang dengan kedua kaki dibuka selebar mungkin kemudian masukan jari yang sudah dicuci bersih dan raba dibagian mana kondom tertinggal.

Baca Juga: Ajukan Diri Sebagai Justice Collaborator ke LPSK, Ini yang Bakal Dilakukan Tersangka Bharada E

Bisa juga melakukannya didepan kaca agar bisa lebih terlihat jelas karena kondom biasanya tertinggal diatas saluran Miss V didekat leher Rahim.

2. Squat

Jika cara pertama tidak berhasil maka anda bisa melakukan cara yang kedua yaitu dengan posisi squat atau setengah jongkok.

Dengan posisi ini akan memudahkan kondom keluar dari area Miss V.

3. Minta bantuan suami

Cara pertama dan kedua belum berhasil masih bisa mencoba cara yang ketiga yaitu meminta tolong suami mengambilkannya.

Baca Juga: Hindari 4 Makanan Ini Sebelum Berhubungan Intim, Berikut Alasannya

Walaupun dengan cara ini mungkin istri akan sedikit merasa malu apabila meminta bantuan suami.

Caranya seperti pertama istri berbaring dengan posisi terlentang dan membuka kedua kaki selebar mungkin.

Lalu suami memasukan jari tengah atau jarinya yang telah dicuci bersih kemudian lakukan gerakan menyapu dengan pelan-pelan agar tidak terasa sakit.

Hal itu bisa dilakukan apabila kondom yang tertinggal masih utuh, namun jika sedikit bagiannya saja maka harus segera dibawa ke dokter.

Saat mengeluarkan kondom biasanya ada cairan pria yang tumpah dan takutnya mengenai dinding Rahim dan terjadi pembuahan.

Baca Juga: Bergulat Sejak Usia 10 Tahun, Bintang WWE Toni Storm Kini Tampil Hot Jadi Cover Girl Majalah Dewasa

Untuk mencegah hal itu ada baiknya istri mengkonsum pil KB atau Aftermorning pil agar tidak terjadi proses kehamilan.***

Editor: Nurma Latifah

Sumber: Youtube VCDC health

Tags

Terkini

Terpopuler