Pernah Jadi Reporter sebelum Terjun ke Binary Option, Affiliator Indra Kenz Ungkap Alasannya

18 Maret 2022, 14:43 WIB
Affiliator Indra Kenz ungkap alasannya pernah jadi reporter sebelum terjun ke binary option /Tangkapan layar Facebook/Indra Kenz

JURNAL SOREANG – Indra Kenz kini telah resmi ditetapkan menjadi tersangka kasus penipuan invetasi binary option.

Sebelum terjun menjadi affiliator binary option, Indra Kenz sempat melakukan beberapa pekerjaan.

Bahkan, Indra Kenz mengungkapkan ada kurang lebih lima belas jenis pekerjaan sebelum menjadi affiliator binary option.

Baca Juga: Real Crazy Rich! Intip Seberapa Kaya Alshad Ahmad Sepupu Raffi Ahmad, Bukan Afiliator Binary Option

Salah satu pekerjaan yang pernah dilakukan Crazy Rich Medan ini adalah menjadi seorang reporter berita.

Dilansir Jurnal Soreang dari laman akun Facebook miliknya, diperkirakan Indra menjadi reporter pada tahun 2016 yang lalu.

Akan tetapi, tidak diketahui secara pasti di mana tempat bekerja dirinya ketika menjadi reporter saat itu.

Baca Juga: Wow! Penyidik Akan Gandeng Polisi Amerika hingga Turki untuk Kejar Dalang Binomo yang Menjerat Indra Kenz

Melalui akun Facebooknya tersebut, pria asal Medan ini mengungkapkan alasannya mengambil pekerjaan sebagai reporter.

Menurutnya, dengan pekerjaan tersebut bisa langsung terjun langsung ke lokasi kejadian yang akan diberitakan.

Selain itu, Indra mengatakan dengan menjadi reporter dapat menyampaikan informasi kepada banyak orang.

Baca Juga: Doni Salmanan Dibela Netizen Meski Jadi Tersangka Binary Option, Denny Darko: Logika Kalian di Mana Please

Kenapa saya ingin menjadi reporter? Karena dengan menjadi reporter, saya bisa langsung terjun ke lokasi kejadian untuk meliput berita dan menyampaikan informasi kepada banyak orang,” tuturnya.

Lebih lanjut, tersangka affiliator ini juga mengungkapkan dirinya bisa banyak belajar hal baru.

Dengan demikian, saya juga dapat belajar banyak hal-hal baru yang bisa menambah wawasan, ilmu, serta pengalaman saya,” ujarnya.

Baca Juga: Wow! Grup K-pop Kep1er Lineup Queendom 2 Jadi Special Opening di Seoul Fashion Week 2022

Di samping itu, meskipun unggahan tersebut sudah lama tetapi terdapat banyak komentar netizen yang menghujatnya.

Bahkan ada yang mengaitkannya dengan kepiawan berbicara karena dapat menggaet banyak member untuk bergabung ke binary option.

Pantes pinter ngomong,” kata akun dengan nama Muhammad Nur Hidayat.

Baca Juga: Timnas Portugal Umumkan Skuad Resmi untuk Play-Off Piala Dunia 2022, Cuma Bawa 3 Bek Tengah, Yakin?

Pantes lu bisa banyak dapat member bang, public speaking lu emang udah mantep dari dulu,” ucap akun Hizkia Jonathan Purba.

Tips untuk calon penipu: asal skill public speaking-mu,” tutur akun Ahora Vengo.

Kini, atas kasusnya di binary option, Indra Kenz pun terancam hukuman selama dua puluh tahun penjara.

Baca Juga: Baru Debut Langsung Beri Kejutan Di Piala Dunia, Inilah 4 Cerita Negara yang Melahirkan Kejutan tak Terduga

Aset-aset miliknya dari mulai rumah hingga mobil mewah telah dilakukan penyitaan kepolisian.***

Editor: Ilham Maulana

Sumber: Facebook

Tags

Terkini

Terpopuler