Diresmikan Bupati Bandung Dadang M Naser, Fasilitas di Kampung Ini Dibangun Swadaya Masyarat

- 1 November 2020, 19:20 WIB
Bupati Bandung meresmikan sejumlah gedung dan fasilitas umum yang dibangun dengan swadaya masyarakat di Kampung Bojong Tanjung, Desa Sangkanhurip, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Sabtu 31 Oktober 2020.
Bupati Bandung meresmikan sejumlah gedung dan fasilitas umum yang dibangun dengan swadaya masyarakat di Kampung Bojong Tanjung, Desa Sangkanhurip, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Sabtu 31 Oktober 2020. /

JURNAL SOREANG - Bupati Bandung Dadang M. Naser meresmikan sejumlah gedung dan fasilitas umum yang dibangun dengan dana swadaya masyarakat di Kampung Bojong Tanjung, Desa Sangkanhurip, Kecamatan Katapang, Kabupaten Bandung, Sabtu 31 Oktober 2020.

Gedung dan fasilitas yang dibangun dari hasil rereongan warga tersebut adalah Madrasah Nurul Hidayah, Pawon (Kantor Bersama), Kampung Samara dan Balai Warga Gading Junti Asri.

Dadang mengaku sangat mengapresiasi sinergitas seluruh elemen masyarakat dalam kepanitian pembangunan, Ketua RW, Ketua DKM, Ketua PKK dan Karang Taruna Kampung Bojong Tanjung, dalam pelaksanaan program dengan pihak Desa Sangkahurip dan Kecamatan Katapang.

Baca Juga: Kantong Plastik Bukan tempat sampah. Ini Lho Cara Gunakan Kantong Plastik yang Benar

"Kebersamaan dan sabilulungan ini patut ditiru oleh para Ketua RW, Ketua DKM, Karang Taruna dan desa-desa lainnya. Pemkab Bandung juga akan mengakomodir dan merealisasikan aspirasi warga masyarakat Desa Sangkanhurip yang belum terealisasi," kata Dadang.

Dalam sambutannya, Dadang berjanji akan menambah fasilitas halaman masjid dan madrasah, sehingga bisa lebih rapih dan dapat dimanfaatkan oleh para Satri. Begitu juga soal sejumlah ruas jalan yang bolong dan rusak di des tersebut, dirinya akan segera memerintahkan dinas terkait untuk memperbaikinya.

Menanggapi dukungan tersebut, Panitia Penyelenggara Rasidin mengaku sangat berterima kasih pada Dadang. Terlebih Dadang sudah berkenan meresmikan Madrasah Nurul Hidayah, Pawon, Kampung Samara, Balai Warga Gading Junti Asri.

Baca Juga: Jabar Juara Sukses Raih Juara Umum PPN 2020

"Saya juga ucapkan terima kasih pada ahli waris yang telah mewakafkan tanahnya. Optimlasi Madrasah akan terus dikembangankan baik dari sisi strategi proses belajar mengajar guru kepada Para Santri, maupun dari saran prasana menunjang, yang selama ini mengandalkan swadaya masyarakat dan infak dari para Hamba Alloh. Kami harap bisa juga mengetuk anggaran pemerintahan desa, kabupaten, dan provinsi," tutur Rasidin.

Menurut Rasidin, Pawon yang kedepannya akan menjadi pusat aktivitas warga di bidang Pemerintahan (RW dan RT), keagamaan (Mesjid dan Madrasah), Kepemudaan (Karang Taruna) dan Pemrikasaan kesehatan bayi dan ibu hamil (Kader Posyandu) hingga aktivitas PKK.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x