Sumbang Devisa Rp159,6 Triliun, BP2MI Sebut Pekerja Migran Indonesia Adalah Pahlawan

- 23 Oktober 2023, 21:01 WIB
Kepala BP2MI, Benny Rhamdani saat berbincang dengan mantan PMI di Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Sabtu 21 Oktober 2023
Kepala BP2MI, Benny Rhamdani saat berbincang dengan mantan PMI di Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung, Sabtu 21 Oktober 2023 /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

"Mereka itu penyumbang devisa. Itu kan keren," kata Benny dalam keterangannya, Minggu siang.

Ia mengungkapkan, ada sekitar 4,8 juta PMI yang bekerja di luar negeri, dimana 1,8 juta diantaranya bekerja di Taiwan dan Hongkong.

Berdasarkan pengakuan mantan PMI yang hadir dalam sosialisasi tersebut, Benny menuturkan bagaimana sikap negara terhadap mereka.

Baca Juga: RAMALAN SHIO BESOK 24 Oktober 2023! Babi, Ayam, dan Anjing Lakukanlah Hal Terbaik yang Bisa Dilakukan

"Mereka ini ada delapan orang ya. Mereka dulu mengaku negara dulu tidak pernah menghormati mereka. Negara melihat sebelah mata terhadap mereka," bebernya.

Terkait hal ini, Benny berharap PMI tidak lagi dipandang sebelah mata, mengingat mereka adalah salah satu penyumbang devisa terbesar untuk negara.

"Sekarang kita harus balik, mereka kita jadikan pahlawan. Pahlawan harus dihormati, pahlawan harus jadi inspirasi," tegasnya.

Baca Juga: RAMALAN SHIO BESOK 24 Oktober 2023, Kuda, Kambing, dan Monyet Meminta Maaf Akan Menjadi Cara yang Baik

Halaman:

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah