Bupati Bandung Dadang Supriatna Sebut KNPI sebagai Tempat Lahirnya Pemimpin Masa Mendatang

- 7 Agustus 2023, 18:51 WIB
Bupati Bandung Dadang Supriatna Saat Menghadiri Pelaksanaan Pelantikan Pengurus DPD KNPI Kabupaten Bandung Periode 2023-2026/
Bupati Bandung Dadang Supriatna Saat Menghadiri Pelaksanaan Pelantikan Pengurus DPD KNPI Kabupaten Bandung Periode 2023-2026/ /

 

JURNAL SOREANG - Bupati Bandung Dr. HM. Dadang Supriatna mengungkapkan bahwa KNPI (Komite Nasional Pemuda Indonesia) merupakan tempat kaderisasi untuk mempersiapkan calon pemimpin di masa mendatang, terutama pemimpin pada Indonesia Emas 2045 mendatang.

Hal ini diungkapkan Dadang Supriatna saat menghadiri pelaksanaan pelantikan Pengurus DPD KNPI Kabupaten Bandung periode 2023-2026 di Gedong Budaya Soreang, Senin 7 Agustus 2023.

Bupati Bandung mengatakan bahwa KNPI lahir karena pemuda berkeinginan untuk terus maju. "KNPI ini cetak kader yang luar biasa," kata Dadang Supriatna.

Baca Juga: Pernyataan Maaf Rocky Gerung Ingin Menghentikan Kegaduhan Pasca Kontroversi, Akan Berhenti Mengkritik?

Ia pun turut mengucapkan selamat kepada jajaran Pengurus DPD KNPI Kabupaten Bandung yang baru dilantik oleh Ketua DPD KNPI Jabar Ridwansyah Yusuf Achmad.

Dengan kepengurusan KNPI yang mencapai 219 orang, Dadang Supriatna berharap KNPI bisa berkolaborasi dengan program Bupati Bandung dengan visi misinya Bandung Bedas (Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera).

Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna yang juga mantan Ketua DPD KNPI Kabupaten Bandung mengatakan, bahwa KNPI salah satu tempat pembelajaran dan pencetakan kader. "Pada Indonesia Emas 2045 mendatang, kalian yang akan menjadi pemimpin," ujarnya.

Halaman:

Editor: Josa Tambunan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x