Viral! MUI Kabupaten Bandung Jadi Koordinator Hewan Kurban Tahun 2023, Harry: Kami Tak Tahu Apa pun

- 24 Juli 2023, 11:15 WIB
Beredar luas (viral) sebuah tulisan layaknya status WhatsApp yang menyatakan MUI Kabupaten Bandung menjadi koordinator hewan kurban 2023.
Beredar luas (viral) sebuah tulisan layaknya status WhatsApp yang menyatakan MUI Kabupaten Bandung menjadi koordinator hewan kurban 2023. /Istimewa /

JURNAL SOREANG- Beredar luas (viral) sebuah tulisan layaknya status WhatsApp yang menyatakan MUI Kabupaten Bandung menjadi koordinator hewan kurban 2023.

Dalam tulisan itu berisi "MUI nu kamari ngisinkeun asa sami sareng preman, mintaan sapi ka dinas-dinas, hargana ditentukan Rp28 juta per sapi, PUTR kudu ngayakeun 25 sapi".

 

Maksudnya kepengurusan MUI kemarin (periode 2018-2023) memalukan dan mirip preman dengan minta kurban sapi ke dinas-dinas dengan harga ditentukan Rp28 juta. Dinas PUTR harus mengadakan 25 sapi".

Sekum MUI Kabupaten Bandung, Harry Yuniardi, membantah adanya sebaran tersebut karena MUI Kabupaten Bandung belum pernah diajak bicara apalagi terlibat dalam pengadaan sapi untuk hewan kurban di dinas-dinas Pemkab Bandung.

"Saya terkejut karena tulisan menyudutkan MUI Kabupaten Bandung itu malah datang dari MUI Kabupaten Tasikmalaya. Kemungkinan besar MUI Kabupaten Tasikmalaya mendapatkan tulisan bukan dari daerahnya sendiri," kata Harry di ruang kerjanya, Senin 24 Juli 2023.

Baca Juga: Saat Santri Duafa dan Yatim Al Kasyaf Cileunyi Merasakan Nikmatnya Daging Hewan Kurban dari YBM PLN UIT Jabar

Dia menambahkan, MUI Kabupaten Bandung hanya menerima seekor hewan kurban berupa sapi dari bantuan Pemkab Bandung.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x