Revitalisasi Pasar Ciparay Kabupaten Bandung Menggeliat, Berikut Respon IWPC

- 17 Februari 2023, 02:36 WIB
Revitalisasi Pasar Ciparay Kabupaten Bandung Menggeliat, Berikut Respon IWPC
Revitalisasi Pasar Ciparay Kabupaten Bandung Menggeliat, Berikut Respon IWPC /Yusup Supriatna /Jurnal Soreang

JURNAL SOREANG - Revitalisasi wacana pembangunan Pasar Ciparay, Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, mulai menggeliat.

Dari informasi yang diperoleh Jurnal Soreang di lapangan, rencana revitalisasi pembangunan Pasar Ciparay, bakal segera dilaksanakan pada tahun 2023.

Terkait hal ini, sejumlah pedagang yang berjualan di Pasar Ciparay langsung merespon dengan menolak dan meminta revitalisasi untuk ditangguhkan.

Baca Juga: Insomnia: Penyakit Tidur yang Diderita oleh Kebanyakan Orang, Apa Saja Penyebab dan Tipe pada Penyakit Ini?

Salah satunya disampaikan Suhendar seorang pedagang pasar Ciparay, Kecamatan Ciparay.

Menurutnya, dalam kondisi saat ini, revitalisasi pembangunan Pasar Ciparay harus dikaji terlebih dahulu. Pasalnya, kondisi bangunan pasar masih layak digunakan.

Selanjutnya, tambah Suhendar, jika pembangunan pasar betul-betul akan segera dilaksanakan, berarti nantinya para pedagang harus menebus kios baru.

Baca Juga: Tes Visual: Cari Tahu Ketakutan yang Harus Segera Diatasi dalam Waktu Dekat pada Kehidupan Anda!

"Dalam kondisi pasca pandemi ini, perekonomian belum stabil. Malahan ada sejumlah pedagang yang gulung tikar akibat kondisi yang terjadi," keluh Suhendar kepada Jurnal Soreang saat ditemui di Pasar Ciparay, Jumat 17 Februari 2023.

"Saya berharap, pemerintah desa Ciparay untuk mengkaji kembali rencana revitalisasi pasar dan juga dapat menerima usulan dari para pedagang ini," ucapnya menambahkan.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Ikatan Warga Pasar Ciparay (IWPC), Zefry menerangkan, perihal ini pihaknya memohon untuk menangguhkan/menunda Revitalisasi pasar saat ini kepada Pemdes Ciparay.

Baca Juga: Perkumpulan Bumi Alumni Berikan Pemberdayaan UMKM, Begini Cara yang Dilakukannya

 

"Dalam waktu dekat, IWPC akan kembali mengirimkan surat ke Bumdes, Pemdes hingga akan meminta pihak DPRD Kabupaten Bandung dapat mengakomodir warga pedagang pasar Ciparay untuk beraudensi dan menyampaikan keluh kesah kepada wakil rakyat melalui forum tersebut" imbuh Zefry.

"Ikuti Selengkapnya Artikel Kami di Google News"***

Editor: Yusup Supriatna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah