Pakar Pemerintahan: Sudah Saatnya Ormas Bersinergi Bersama Pemerintah Daerah, Ini Peran Strategisnya

- 16 Mei 2024, 14:13 WIB
Pakar Pemerintahan jelaskan sudah saatnya Ormas bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Bandung
Pakar Pemerintahan jelaskan sudah saatnya Ormas bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Bandung /

JURNAL SOREANG - Dalam acara Pembinaan Organisasi Masyarakat (ormas) 2024, pakar pemerintahan Universitas Nurtanio, Djamu Kertabudi memberikan pandangan bahwa sudah waktunya ormas bersinergi dengan pemerintah untuk mendukung pembangunan demi tercapainnya tujuan negara.

Dalam acara yang mengusung tema 'Melalui Pembinaan Organisasi Kemasyarakatan Kita Perkuat Peran Organisasi Masyarakat dalam Rangka Mewujudkan Kabupaten Bandung Bedas 2024" pakar pemerintahan tersebut menjelaskan peran penting ormas dalam roda pembangunan pemerintah.

Baca Juga: PPDB Dimulai, Kang DS: Daya Tampung Siswa TK, SD dan SMP di Kabupaten Bandung Relatif Aman

Dalam acara yang dihadiri 200 peserta tersebut, Djamu menekankan bahwa ormas memiliki peran stategis sebagai wadah aspirasi  masyarakat dalam mengawal pembangunan.

"Pada forum ini masyarakat dipandang sebagai pemangku kepentingan yang sederajat dengan unsur-unsur lainnya, sehingga ormas bisa mengutarakan aspirasi masyarakat langsung kepada pemerintah dalam rangka mengawal pembangunan daerah,” jelas Djamu pada Rabu, 15 Mei 2024 di Sutan Raja Hotel.

Sejalan dengan pandangan tersebut, Bupati Bandung, Dadang Supriatna menyampaikan bahwa ormas adalah salah satu wadah masyarakat dalam menjalankan kebebasan pendapat, berserikat, berkumpul sesuai dengan amanah Undang-Undang.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Kang DS tersebut menilai bahwa Acara Bimbingan ini selain sebagai agenda rutin juga sebagai forum untuk meningkatkan kolaborasi antara pemerintah Kabupaten Bandung dengan Ormas dalam mewujudkan visi misi daerah.

Baca Juga: Link Beli Tiket Nonton Timnas Indonesia vs Irak Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Klik di Sini!

"Saya berharap ke depannya, akan lahir ormas yang mandiri, peka terhadap masalah-masalah masyarakat, mampu mengaktualisasikan aspirasi masyarakat serta mendukung visi-misi Pemkab Bandung untuk mewujudkan kehidupan masyarakat yang semakin berkualitas dan sejahtera," lanjutnya.

Acara tersebut juga dihadiri Kepala Badan Kesbangpol, Bambang Sikmawijaya yang menyampaikan pentingnya pemahaman mendalam mengenai tugas pokok ormas di masyarakat.

Halaman:

Editor: Nasichatul Ma'Ali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah