Bekerjasama dengan Perusahaan Sekitar, Forum Pemuda Pacira Gelar Sunatan Massal Anak Yatim dan Dhuafa

- 15 Juli 2022, 11:09 WIB
Puluhan anak yatim didampingi orang tua saat mengikuti kegiatan sunatan massal yang digelar Forum Pemuda Pacira, Jumat 15 Juli 2022.
Puluhan anak yatim didampingi orang tua saat mengikuti kegiatan sunatan massal yang digelar Forum Pemuda Pacira, Jumat 15 Juli 2022. /Rustandi/Jurnal Soreang

"Alhamdulillah ucap sukur dan terimakasih, kegiatan sosial Pacira ini disambut antusias masyarakat," kata Ilham kepada wartawan.

Baca Juga: Calon TKW Hongkong Wajib Tahu! Apa Itu Potongan Gaji Serta Prosedurnya? Simak Ulasannya Berikut Ini

Sunatan massal tersebut, kata Ilham diikuti 50 anak yatim dan dhuafa dari wilayah Pacira, pihaknya diberi kepercayaan oleh perusahaan untuk menggelar kegiatan sosial.

"Kalau tidak dibatasi peserta, mungkin lebih dari seratus yang mengikuti. Namun, saat ini kita baru menggelar untuk 50 peserta," tuturnya.

Ilham menjelaskan, dengan antusias masyarakat yang tinggi, pihaknya berharap kegiatan serupa bisa dilaksanakan kembali di lain waktu.

Baca Juga: FIBA Asia Cup 2022: Indonesia Kian Sulit Lolos ke Piala Dunia, Usai di Kalahkan Yordania di Game 2

"Karena warga sangat antusias, kami bertekad kegiatan sunatan massal bisa digelar lagi di waktu yang berbeda," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah