Polresta Bandung Siapkan 90 Personil untuk Amankan Proses Pemakaman Eril, Ini Rencana Pengamanannya

- 10 Juni 2022, 18:58 WIB
Rencana Lokasi Pemakaman Eril yang akan diamankan polisi
Rencana Lokasi Pemakaman Eril yang akan diamankan polisi /

JURNAL SOREANG - Kapolresta Bandung Kombespol Kusworo Wibowo menyatakan, untuk mengamankan proses pemakaman putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Eril, Polresta Bandung akan menyiapkan 90 personil.

Ke-90 personil Polresta Bandung itu menurut Kombespol Kusworo Wibowo akan terbagi dua di sepanjang jalur dan di lokasi pemakaman almarhum Emmeril Khan Mumtadz atau Eril di Cimaung.

Sebagaimana dilansir rri.co.id, Kombespol Kusworo Wibowo menjelaskan jumlah personil Polresta Bandung yang 90 orang itu masih tentatif, bisa berubah, termasuk juga metode pengamanan pemakaman Eril.

Baca Juga: Polisi Siap Mengawal Kedatangan Jenazah Eril di Indonesia Hingga Proses Pemakaman, ini Kata Mabes Polri

Kapolresta Bandung Kombespol Kusworo Wibowo menjelaskan, pengamanan akan dilakukan, baik di jalur yang akan dilalui maupun di lokasi pemakaman.

"Sementara kami sudah menyiapkan 90 personil untuk untuk pengamanan yang terdiri dari 40 personil untuk pengamanan di jalur, kemudian 50 personil untuk pengamanan di lokasi," terang
Kusworo Wibowo, Jumat 10 Juni 2022 seperti dikutip dari RRI.

Meski begitu kata Kusworo, jumlah personil polisi termasuk metode pengamanannya masih tentatif dan bisa berubah, karena pihaknya akan melakukan rapat dengan kepala rumah tangga kegubernuran dan protokol.

Baca Juga: Pemakaman Eril di Cimaung, Kombes Pol Kusworo Wibowo: 90 Personel Diturunkan untuk Pengamanan Jalur

"Siang ini baru kami rapatkan berkaitan dengan siapa VVIP dan VIP yang akan hadir. Intinya Insya Allah kami akan maksimal dalam pengamanan (pemakaman) ini, semoga lancar," lanjut
Kusworo Wibowo.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x