Penganiayaan Satpam Perumahan DBoqis di Baleendah Bandung Diringkus, Polisi Amankan 4 Pelaku

- 7 Desember 2021, 18:16 WIB
Petugas Polresta Bandung, saat membawa korban ke rumah sakit untuk diberikan penanganan medis.
Petugas Polresta Bandung, saat membawa korban ke rumah sakit untuk diberikan penanganan medis. /Jurnal Soreang/Tangkapan layar/

JURNAL SOREANG - Sebanyak empat pelaku penyerangan petugas Satuan Pengamanan (Satpam), di Komplek Perumahan DBoqis di Desa Malakasari, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, berhasil diringkus aparat kepolisian.

Peristiwa terjadinya insiden tersebut sempat viral di media sosial (medsos), pada Minggu 5 Desember 2021, sekira pukul 19.00 WIB.

Para pelaku yang diamankan, merupakan warga Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung. Saat ini, keempat pelaku tengah dilakukan pemeriksaan secara intensif.

Baca Juga: Thailand Menjadi Raja Di Piala AFF Dengan Jumlah Gelar Terbanyak

Dari informasi yang diperoleh, para pelaku melakukan penyerangan, dilakukan oleh puluhan orang dengan menggunakan belasan motor dan sejumlah kendaraan roda empat.

Kapolsek Baleendah AKP Sungkowo melalui Kanit Reskrim, Iptu Asep Ahmad Nuron menjelaskan, keempat pelaku berhasil ditangkap, pada Selasa 7 Desember 2021 dini hari. 

"Keempat pelaku yang telah ditangkap tersebut yakni berinisial RSY, RN, RH dan N. Sementara para pelaku lainnya, saat ini dalam pengejaran petugas," ungkap Asep dalam keterangannya, Selasa 7 Desember 2021.

Baca Juga: 10 Fakta Tentang Firaun Raja Mesir Kuno, Ada yang Terlahir Cacat dan Runtuh Setelah 3.000 Tahun Berkuasa

Guna mengetahui motif pelaku penyerangan dan penganiayaan tersebut papar Asep, saat ini para pelaku tengah diperiksa intensif penyidik Polsek Baleendah Polresta Bandung.

Halaman:

Editor: Handri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x