Viral, Video Ambulans Pembawa Pasien Antri di RS Al Ikhsan Baleendah Bandung, Diduga Bawa Pasien Covid-19

- 6 Juni 2021, 11:42 WIB
Sejumlah mobil ambulance sedang mengantri di halaman gedung Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Al Ikhsan Baleendah Kabupaten Bandung, Sabtu 5 Juni 2021 malam/Yusup Supriatna/Jurnal Soreang/tangkapan layar/
Sejumlah mobil ambulance sedang mengantri di halaman gedung Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Al Ikhsan Baleendah Kabupaten Bandung, Sabtu 5 Juni 2021 malam/Yusup Supriatna/Jurnal Soreang/tangkapan layar/ /

JURNAL SOREANG-Viral sebuah video beredar di media sosial yakni ambulans berbondong terlihat berada di halaman Instalasi Gawat Darurat (IGD) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)  Al Ikhsan Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung. Mobil ambulans yang ramai berdatangan  membawa pasien, pada  Sabtu 5 Juni 2021 malam.

Dari video yang diterima Jurnal Soreang, terlihat sejumlah ambulans menyalakan lampu sirine pertanda darurat secara berbarengan di depan ruang IGD RS Al Ikhsan Baleendah.

Dari informasi yang diperoleh Jurnal Soreang di lapangan, mobil ambulans tersebut membawa para pasien dan sedang mengantri untuk diberikan pelayanan oleh petugas medis RS.

Baca Juga: Awas, Long Covid-19 Ancam Orang yang Pernah Terpapar, Berikut Penjelasannya

Rubi salah satu supir asal Kecamatan Ciparay menuturkan, video viral tersebut diambil pada Sabtu 5 Juni 2021 sekitar pukul 20.00 sampai dengan 21.00 WIB.

Menurut Rubi, pada saat itu, mobil ambulans dari berbagai daerah berdatangan secara bersamaan dan membawa pasien untuk berobat ke RS Al Ikhsan Baleendah.

"Dari informasi dari sesama supir dan konfirmasi langsung, hanya ada satu mobil ambulans yang membawa pasien terduga positif Covid-19 yakni dari Desa Bojongmanggu, Kecamatan Pameungpeuk," jelas Rubi kepada Jurnal Soreang Minggu 6 Juni 2021 dini hari.

Baca Juga: Mantul, Unla dan PMI Jabar Adakan Baksos Penyemprotan Cegah Penyebaran Covid-19, Petugas Keliling ke Gang-gang

Rubi menambahkan, yang namanya orang sedang sakit tidak tahu kapan dan tidak bisa dipastikan waktunya.

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x