Lantik Pengurus DPC Secara Online, Berkomitmen Bodaskan Kabupaten Bandung Untuk Kemenangan PKS 2024

- 4 April 2021, 14:35 WIB
Ketua DPD, MPD, DED PKS foto bersama usai penatikan pemgurus DPC sek Kabupaten Bandung, seluruh Kader Berkomitmen bodaskan Kabupaten Bandung untuk kemenangan PKS tahun 2024 mendatang.
Ketua DPD, MPD, DED PKS foto bersama usai penatikan pemgurus DPC sek Kabupaten Bandung, seluruh Kader Berkomitmen bodaskan Kabupaten Bandung untuk kemenangan PKS tahun 2024 mendatang. /Jurnal Soreang/Rustandi/Dok.Humas DPD PKS

Baca Juga: Tim Densus 88 Anti Teror Berhasil Ungkap Asal Muasal Senjata Pelaku Teroris ZA yang Menyerang Mabes Polri

Baca Juga: MBI Bandung, Sopan di Jalan Bahkan Sambil Touring Berikan Santunan Yatim dan Resmikan Masjid

Gun Gun berharap kepada semua kader untuk mendukung pelantikan stuktural, kepengurusan cabang dan tidak boleh berdiam diri apalagi menjadi penonton semata.

"Semua kader, simpatisan PKS harus bergerak menjadi penggerak penebar manfaat bagi umat dan memiliki kewajiban untuk merepresentasikan visi misi PKS di manapun berada," jelasnya.

Gun Gun menambahakan, 31 pengurus DPC PKS Kabupaten Bandung sudah berkomitmen menjadi penggerak untuk menebar manfaat bagi masyarakat. Selain itu, mereka berkomitmen untuk membodaskan Kabupaten Bandung pada 2024 mendatang.

"Alhamdulillah, semua pengurus DPC mulai Rancabali sampai Nagrek sudah selesai dilantik. Semua siap melakukan kerjasama untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, dan membodaskan Kabupaten Bandung untuk kemenangan PKS 2024 nanti," akunya.

Tedi Surahman Majelis Pengurus Daerah (MPD PKS Kabupaten Bandung, mengatakan, pihaknya berharap kepada semua pengurus untuk selalu berpedoman pada Al-Quram dan Sunah dalam pergerakan PKS.

"Al-Quran dan sunnah harus menjadi pedoman dalam bergerak. Sehingga, tidak menjadikan kita lelah dan berbuat sia-sia dalam beramal. Karena keimanan yang kuat sudah menjadi dasar pijakan," tegas Tedi dalam sambutannya.

Hal senada juga disampaikan ketua Dewan Etik Daerah (DED) Muhram Effendi, menurutnya, 31 ketua DPC dan struktur pengurusan cabang hasil musyawarah sudah dilantik.

"Ini pengurus hasil musyawarah, setelah dilantik mereka berazam dan bertawakkal untuk mewakafkan dirinya sebagai pemimpin dan beramal nyata kepada masyarakat," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Rustandi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah