Diduga Kerasukan, Remaja Perempuan asal Garut Ditolong Polisi dan Warga Ibun, Kabupaten Bandung

16 Desember 2020, 19:49 WIB
Anggota Polsek Ibun Polresta Bandung, menolong seorang remaja perempuan asal Garut yang diduga kerasukan. /Polsek Ibun

JURNAL SOREANG - Diduga kerasukan, seorang remaja perempuan yang sempat pingsan, tiba-tiba berteriak-teriak sehingga membuat panik teman-temannya di Jalan Datar Keusik Desa Laksana Kecamatan Ibun, Kabupaten Bandung, Selasa 15 Desember 2020.

Beruntung, kejadian itu terlihat oleh anggota polisi jajaran Polsek Ibun yang tengah melakukan patroli rutin, pascaoperasi Mantap Prata Pilkada Serentak Kabupaten Bandung 2020.

"Kami memang konsisten melakukan kegiatan Patroli antisipasi kerawanan wilayah. Setelah rutin melakukan kontrol Obvitnas Kamojang, kami melihat ada sekelompok remaja yang sedang kebingungan, karena salah seorang temannya pingsan dan tiba-tiba berteriak tidak jelas," kata Kapolsek Ibun Inspektur Satu Carsono, Rabu 16 Desember 2020.

Baca Juga: Cucun Ahmad Syamsurijal Apresiasi Sikap Legowo Paslon Pilkada Kabupaten Bandung 2020

Carsono yang memimpin langsung patroli kegiatan tersebut, mengajak anggotanya untuk langsung menghampiri kelompok remaja tersebut.

"Ternyata benar, seorang perempuan remaja berusia sekitar 13 tahun yang sedang pingsan, kemudian tiba-tiba berteriak-teriak," kata Carsono.

Melihat kondisi seperti itu, ujar Carsono, anggotanya Brigadir Kepala Adi Negoro, bersama beberapa masyarakat, mencoba menenangkan remaja tersebut sambil membaca ayat Kursi.

Baca Juga: Selain Zoom, Ini Aplikasi dan Game Terbaik Google Play di Tahun 2020

Hasilnya, remaja itu pun tak lama langsung terdiam dan akhirnya kembali sadar serta bisa diajak berkomunikasi seperti sedia kala.

Menurut Carsono, remaja perempuan dan teman-temannya itu kemudian diketahui merupakan siswa SMP yang berasal dari Kecamatan Pasirwangi Kabupaten Garut.

Anggota Polsek Ibun Polresta Bandung, menolong seorang remaja perempuan asal Garut yang diduga kerasukan. Polsek Ibun

Mereka mengalami kejadian mengejutkan itu, setelah berjalan-jalan dan berswafoto di Jembatan Kuning Kamojang, Kecamatan Ibun.

Baca Juga: Suap Politikus PDI Perjuangan, Pengusaha Ini di Vonis 2 Tahun Penjara

"Dengan menggunakan mobil Patroli, anak remaja putri bernama Widya itu kemudian kami bawa ke Puskesmas Ibun untuk dilakukan pemeriksaan medis dan Alhamdulillah tidak terjadi apa-apa dan bisa pulih kembali," tutur Carsono.

Selanjutnya, kata Carsono, pihaknya melakukan komunikasi dengan keluarga anak tersebut yang diketahui bernama Asep (43), warga Kecamatan Pasirwangi, Kabupaten Garut.

"Alhamdulillah, hatur nuhun (terima kasih) pak Polisi Ibun telah membantu anak saya dan anak-anak lainnya bisa selamat, pokok na mah hatur nuhun pisan ke Polisi Atos ngabantu masyarakat yang sedang kesulitan (Pokoknya terima kasih banget kepada polisi yang sudah membantu masyarakat yang sedang kesulitan," ujar Asep, seperti dikutip Carsono.

Baca Juga: Akibat Sedimentasi Dan Penyempitan Aliran Sungai, Banjir Kerap Melanda Desa Haur Pugur

Menanggapi kejadian dan tindakan anggotanya, Kapolresta Bandung Komisaris Besar Hendra Kurniawan, menyampaikan ucapan terimakasih.

Hendra menilai, hal-hal seperti itu memang sejatinya merupakan bagian dari tugas aparat polisi di kewilayahan.

"Itulah tugas sebenarnya dari Kepolisian Wilayah di tingkat Kecamatan, tentunya jadilah orang yang bermanfaat bagi orang lain dan lingkungannya," kata Hendra.***

Editor: Handri

Tags

Terkini

Terpopuler