Bagi Penderita Asam Lambung Cobalah Konsumsi 4 Makanan Ini, Berikut Ini Adalah Daftarnya

- 15 Mei 2023, 22:15 WIB
Ilustrasi sakit lambung, Bagi Penderita Asam Lambung Cobalah Konsumsi 4 Makanan Ini, Berikut Ini Adalah Daftarnya
Ilustrasi sakit lambung, Bagi Penderita Asam Lambung Cobalah Konsumsi 4 Makanan Ini, Berikut Ini Adalah Daftarnya /Freepik

JURNAL SOREANG - Penyakit asam lambung atau gastroesophageal reflux disease (GERD) adalah gangguan kesehatan yang cukup sering menyerang orang dewasa. 

Penyakit asam lambung dapat menimbulkan nyeri ulu hati, serta terdapat sensasi panas atau perih di dada hingga kerongkongan, termasuk rasa pahit dan asam muncul di pangkal tenggorokan. 

Oleh karena itu, penderita asam lambung sebaiknya menjaga asupan makanan yang dimakan agar tidak bertambah parah.

 Baca Juga: 3 Makanan yang Baik untuk Dikonsumsi Bagi Penderita Asam Lambung, Salah Satunya Adalah Pisang

Namun ada beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk penderita asam lambung, seperti dikutip dari kanal Youtube Resep Alami.

1. Sayuran Hijau 

Sayur merupakan salah satu makanan yang sehat untuk dikonsumsi, contoh sayuran yang dianjurkan untuk pengidap asam lambung yaitu kembang kol, brokoli, kentang, selada timun, buncis, dan Asparagus.

Hal tersebut karena sayur-sayuran tersebut memiliki serat yang tinggi dan memiliki kandungan yang mampu menurunkan asam lambung.

 Baca Juga: JOS! 5 Zodiak yang Kudu Siap Kaya Raya di Bulan Mei, Karir Melejit, Rezeki Meroket, Cuan Penuhi Isi Dompet

2. Jahe 

Jahe memiliki sifat anti-inflamasi yang dipercaya dapat menjadi pengobatan alami penyakit asam lambung, sakit maag, maupun masalah pencernaan lainnya. 

Para penderita asam lambung bisa menambahkan parutan atau irisan jahe ke dalam menu makanan sehari-hari sebagai bagian dari cara menurunkan asam lambung.

3. Melon

Melon merupakan sumber magnesium yakni mineral yang sering ditemukan di berbagai obat asam lambung.

 Baca Juga: Top Nih Sudah Terakreditasi A, 8 SMA Negeri Terbaik di Kabupaten Indramayu untuk Referensi PPDB 2023

Selain itu kandungan pH sekitar 6,1 di dalam buah melon dapat menjadikannya sebagai salah satu buah yang baik dikonsumsi oleh penderita asam lambung.

4. Pepaya 

Buah pepaya mengandung enzim papain yang bermanfaat dalam melancarkan proses pencernaan sekaligus mempermudah penguraian protein.

Sehingga protein lebih mudah dipecah menjadi asam amino sehingga sangat baik dikonsumsi bagi penderita asam lambung.***

Editor: Yoga Mulyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah