Kunci Sukses Arungi Masa Remaja! Pentingnya Kenali Diri dan Lingkungan di Usia Remaja, Ini Penjelasannya

- 2 Desember 2023, 17:57 WIB
Rangkaian kegiatan webinar Kelas Akhir Pekan (Kesan) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) telah mencapai webinar kelima pada Jumat 1 Desember 2023.
Rangkaian kegiatan webinar Kelas Akhir Pekan (Kesan) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) telah mencapai webinar kelima pada Jumat 1 Desember 2023. /Kemendikbudristek /

JURNAL SOREANG — Rangkaian kegiatan webinar Kelas Akhir Pekan (Kesan) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Penguatan Karakter (Puspeka) telah mencapai webinar kelima pada Jumat 1 Desember 2023.

Kesan kali ini hadir dengan tajuk Kendali, yang merupakan akronim dari Kenali Diri dan Lingkungan.

Dalam pengantarnya, Kepala Puspeka, Rusprita Putri Utami, menekankan pentingnya memahami diri dan lingkungan sebagai bentuk dari penguatan karakter.

“Kenali diri dan lingkungan ini berkaitan erat dengan bagaimana kita mengenali diri sendiri, mengenali batasan diri dan orang lain sehingga dapat terhindar dari bentuk kekerasan terutama kekerasan seksual,” ungkapnya.

 


 
Kendali dihadirkan guna menjawab keresahan mengenai batasan diri terutama untuk remaja. Di usia remaja sangat penting untuk membahas hal-hal terkait pengenalan diri, kesehatan seksual dan reproduksi.

Harapannya, para remaja bisa lebih paham atas perubahan-perubahan yang signifikan ketika tumbuh menjadi dewasa dan dapat menjadi manusia yang bertanggung jawab.
 
Lebih lanjut, Prita memaparkan bahwa sosok dewasa yang bertanggung jawab adalah yang mampu menghargai penolakan dari orang lain, tidak melakukan paksaan, dan mampu mengenali apapun yang mengancam keamanan ataupun kenyamanan pada tubuh.

Selain itu, mampu mencari sosok orang dewasa yang dapat dipercaya agar bisa membantu dan memberikan arahan ketika mengalami situasi sulit saat berada pada tahap perkembangan dari remaja menuju dewasa.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Kemendikbudristek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x