Multilingualisme, Fenomena yang Berkembang di Kalangan Masyarakat dan Bawa Keuntungan, Ini Penjelasannya

- 7 Februari 2023, 12:05 WIB
Multilingualisme, Fenomena yang  Berkembang di Kalangan Masyarakat dan Bawa Keuntungan, Ini Penjelasannya
Multilingualisme, Fenomena yang Berkembang di Kalangan Masyarakat dan Bawa Keuntungan, Ini Penjelasannya /https://www.freepik.com/

JURNAL SOREANG - Multilingualisme, atau disebut juga multibahasa, merupakan fenomena sosial yang semakin berkembang di masyarakat masa kini.

Jika didefinisikan, multilingualisme adalah kemampuan dan kebiasaan seseorang, suatu kelompok, institusi, atau masyarakat yang memakai lebih dari satu bahasa dalam kehidupan sehari-harinya.

Istilah multilingualisme merupakan perkembangan dari istilah monolingualisme, yang artinya kemampuan menggunakan satu bahasa saja, dan bilingualisme, yaitu kemampuan menggunakan dua bahasa.

Baca Juga: 5 Tips Belajar Bahasa Inggris untuk Pemula, Bisa Dipraktekan Sendiri di Rumah

Tepatnya, multilingualisme merujuk pada kemampuan menggunakan banyak bahasa, atau setidaknya lebih dari dua bahasa.

Pada era globalisasi ini, kemampuan multilingualisme sangat menguntungkan karena membantu untuk memperluas jejaring. Saat kita mulai membuka diri terhadap budaya baru, maka akan terbiasa untuk menghargai berbagai macam opini.

Biasanya, seseorang dengan kemampuan multilingualisme akan melihat dunia dari berbagai macam perspektif, hal ini akan meningkatkan kemampuan untuk berkomunikasi secara global dengan orang lain dari latar belakang yang beragam.

Baca Juga: Tingginya Kebutuhan Kompetensi Berbahasa, Badan Bahasa Jalin Kerja Sama dengan Polda, Ini Bentuk Kerjasamanya

Meningkatnya jumlah pembicara dengan kemampuan multilingualisme mungkin berkaitan dengan prinsip-prinsip regionalisme dan internasionalisme yang dianut oleh banyak negara, terutama di bidang perdagangan, inovasi, dan perkembangan teknologi.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Standardmedia.co.ke


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x