Catat! 6 Tempat Wisata Murah Di Cipanas Cianjur yang Instagramable

- 12 September 2021, 16:54 WIB
Taman Bunga Nusantara di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat yang instagrmable pisan
Taman Bunga Nusantara di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat yang instagrmable pisan /kabar-priangan.com/ Sep Sobar/

JURNAL SOREANG- Berlibur di akhir pekan bersama kerabat dan keluarga merupakan hal yang istimewa. Apalagi, tempat yang kita tuju mempunyai spot-spot yang instagramable.

Bila Anda mengagendakan untuk pergi berlibur di akhir pekan tidak ada salahnya, lokasi ini dijadikan referensi.

Berikut, 6 destinasi wisata yang bisa jadi referensi untuk liburan ahir pekan di Cipanas Cianjur.

Baca Juga: Viral, Wisata baru Pantai Karang Potong Cianjur, Ini Kelebihannya

1. Taman Bunga Nusantara

Lokasi ini mempunyai luas sekitar 23 Ha dan masih termasuk kawasan Gunung Gede Pangrango serta Kebun Teh Bogor. Jika dari arah Jakarta bisa ditempuh dengan 2 jam perjalanan.

Lokasi ini rekomended banget khususnya bagi pecinta bunga. Di taman ini, tersedia berbagai jenis bunga terutaman, budi daya anggrek.

Diperkirakan ada sekitar 2 ribu  jenis anggrek yang dirawat di tempat ini. Selain itu terdapat juga fasilitas hiburan untuk anak-anak berupa minicar, restaurant dan juga permainan ketangkasan. Taman Bunga Nusantara diresmikan oleh Tien Soeharto pada 10 September 1995.

Untuk bisa masuk ke lokasi ini agak sedikit mahal namun, sangat sesuai dengan apa yang di tawarkan oleh pengelola. Rp40 ribu per orang, untuk parkir roda dua Rp10 ribu dan Rp15 ribu untuk roda empat.

Halaman:

Editor: Sarnapi

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x