Resep Mille Crepes Cake Rasa Red Velvet: Lembutnya Berlapis, Tanpa Oven dan Anti Gagal!

18 Januari 2023, 03:28 WIB
Resep Mille Crepes Cake Rasa Red Velvet: Lembutnya Berlapis, Tanpa Oven dan Anti Gagal! /Tangkapmlayar YouTube/

JURNAL SOREANG– Mille crepes cake adalah salah satu jenis kue yang disusun hingga memiliki banyak lapisan.

Belakangan ini kue tersebut begitu populer dan banyak digandrungi oleh para remaja. Mengapa bisa demikian?

Cake yang pertama kali diinovasi di Jepang ini begitu menarik banyak perhatian orang, dengan tampilannya yang cantik dan mewah, serta cara membuatnya yang relatif mudah.

Baca Juga: Wow! Resep dan Cara Membuat Kue Cubit, Jajanan Pasar yang Sering Dicari! Apa Saja Bahannya?

Hanya dengan menumpuk-numpuk crepes dengan krim hingga menjadi banyak lapisan.

Walau cara membuat mille crepes tergolong mudah dan tingkat keberhasilannya tinggi, tapi dibutuhkan juga kesabaran karena proses masaknya yang berulang kali.

Jika tertarik mencoba membuat mille crepes sendiri di rumah. Berikut resep mille crepes rasa red velvet yang enak, anti gagal, tanpa harus menggunakan oven atau bahkan kukusan ala Devina Hermawan.

Baca Juga: Ide Menu Cemilan: Resep Kue Apem Gula Aren Mudah dan Praktis

Simak artikel ini selengkapnya.

Resep Red Velvet Mille Crepe Cake (untuk 5-6 porsi)

Bahan-bahan untuk membuat red velvet crepe:

• 260 gr tepung terigu protein sedang
• 40 gr tepung maizena
• 12 gr cokelat bubuk
• 500 ml susu
• 100 gr yogurt plain / susu plain
• ½ sdt garam
• 100 gr mentega leleh
• 5 butir telur
• 13 tetes pewarna merah
• 3 tetes pewarna kuning

Bahan-bahan untuk membuat cream cheese frosting:

Bahan a:
• 350 ml susu
• 100 gr gula pasir
• 2 butir telur atau 4 kuning telur
• 35 gr tepung maizena
• ¾ sdt garam
• 80 gr kental manis
• 30 gr mentega

Bahan b:
• 250 gr cream cheese
• 250 gr mentega tawar
• 1-2 sdt ekstrak vanila.

Baca Juga: Ide Cemilan Mudah dan Praktis: Resep Kue Akar Kelapa atau Cipiran Bahan Rumahan

Nougat kacang (bisa diganti biskuit red velvet):
• 80 gr kacang mete, sangrai
• 60 gr gula
• 1-2 sdm air

Langkah Pembuatan:
1. Untuk pastry cream, panaskan susu, lalu di mangkuk terpisah campurkan telur, gula, tepung maizena, garam, dan kental manis, aduk rata

2. Tuang susu yang telah dipanaskan ke dalam campuran telur, aduk, masak kembali hingga mengental kemudian tambahkan mentega, aduk rata

3. Pindahkan ke mangkuk lalu tutup dengan plastik wrap, diamkan hingga dingin kemudian masukkan ke dalam kulkas.

Baca Juga: Tak Hanya Daging, Ini 10 Macam Hidangan Terkenal Idul Adha dari Mancanegara, No 2 Kue dari Indonesia

4. Untuk cream cheese frosting, kocok mentega dengan mixer hingga sedikit pucat lalu masukkan cream cheese dan ekstrak vanilla, mixer kembali

5. Keluarkan pastry cream lalu kocok dengan mixer hingga lembut, campurkan ke dalam cream cheese, mixer kembali hingga menyatu

6. Untuk nougat kacang, panaskan wajan, masukkan gula dan air, masak hingga membentuk karamel, lalu masukkan kacang mete, aduk, pindahkan ke dalam kertas roti, diamkan hingga dingin

7. Setelah dingin, hancurkan kacang dengan pisau.

Baca Juga: Kue Lontar Menu Takjil Khas Papua, Penasaran dengan Cara Buatnya? Mudah Kok

8. Untuk adonan mille crepe, campurkan tepung terigu, tepung maizena, garam, cokelat bubuk, aduk lalu tambahkan telur dan susu, aduk rata

9. Tambahkan pewarna merah dan sedikit pewarna kuning, aduk lalu masukkan yoghurt dan mentega leleh, aduk rata

10. Panaskan wajan, tuang sedikit adonan, masak hingga pinggir adonan terlihat kering, angkat, ulangi hingga adonan habis

Baca Juga: Kue Kering Sejuta Umat Khas Lebaran Idul Fitri, Kue Mana Favoritmu?

11. Ambil satu lembar kulit crepe, olesi dengan dengan sedikit cream, ratakan lalu tutup kembali dengan kulit crepe, ulangi langkah ini hingga kulit crepe habis

12. Olesi bagian atas crepe dengan whipping cream, kemudian taburi dengan nougat kacang
13. Mille crepe cake siap disajikan

Demikian resep mudah membuat red velvet mille crepes cake yang dapat kamu buat di rumah. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.***

Ikuti terus dan share informasi Anda di media sosial  Google News Jurnal SoreangFB Page Jurnal SoreangYouTube Jurnal SoreangInstagram @jurnal.soreang, dan TikTok @jurnalsoreang

Editor: Sarnapi

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler