Lolos Piala Dunia 2022, Ini Resep Hotteok Camilan Korea Selatan ala Luvita Ho Juara Masterchef Indonesia

15 Maret 2022, 21:18 WIB
Ilustrasi, hotteok jajanan khas Korea Selatan ala Luvita Ho juara masterchef Indonesia /Tangkapan layar Youtube Luvita Ho

JURNAL SOREANG – Pada 1 Februari 2022 lalu, Korea Selatan telah lolos ke kompetisi Piala Dunia 2022 Qatar.

Korea Selatan sebelumnya juga pernah masuk Piala Dunia 2018, kompetisi sepakbola tingkat internasional ini.

Korea Selatan tidak hanya terkenal dengan tim nasional sepak bola nya saja.

Baca Juga: Tak Terduga! Ternyata Kopi Hitam Mampu Cegah Beberapa Penyakit, Nomor 3 Wajib Disimak!

Negara yang lolos ke Piala Dunia 2022 ini juga terkenal akan street food atau camilan jalanan.

Salah satu camilan yang terkenal di Korea Selatan peserta Piala Dunia 2022 ini adalah hotteok.

Hotteok merupakan camilan asal Korea Selatan yang terbuat dari tepung ketan, dan terdapat isian kacang di dalamnya.

Anda dapat mencoba membuat Hotteok di rumah tanpa perlu jauh-jauh ke Korea Selatan.

Baca Juga: Mengejutkan! Vanessa Khong Pacar Indra Kenz Ngaku Suka Minum dan Koleksi Miras Mahal Segini Harganya

Berikut ini resep dan cara membuat Hotteok camilan khas Korea Selatan ala Luvita Ho pemenang Masterchef Indonesia season 4.

Bahan:

- 360 gr tepung serba guna / protein sedang
- 80 gr tepung beras ketan
- 5 gr ragi instan
- 7 gr garam
- 25 gr gula
- 1 sdm minyak
- 315 ml air

Bahan isian:

- 140 gr kacang tanah matang (dapat digoreng atau pun dipanggang)
- 140 gr gula aren
- 1/2 sdt bubuk kayu manis
- Minyak goreng untuk menggoreng hotteok

Baca Juga: Menakjubkan! Inilah 6 Fakta Menarik Kota Paris, Prancis, Negara yang Lolos Piala Dunia 2022

Cara membuat:

1. Campurkan tepung serbaguna, tepung beras ketan, ragi instan, lalu aduk selama satu menit hingga rata.

2. Tambahkan gula pasir dan garam, kembali aduk hingga rata. Setelah adonan rata, masukkan minyak.

3. Masukkan air ke dalam adonan sedikit demi sedikit, aduk hingga rata.

4. Istirahatkan adonan selama 1 jam di suhu ruang, dan tutup adonan menggunakan kain.

Baca Juga: Shalawat Munjiyat, Keutamaan, Bacaan Arab, Latin dan Artinya

5. Hancurkan kacang tanah menggunakan ulekan atau blender. Sisihkan ke dalam wadah.

6. Setelah menghaluskan kacang tanah, tambahkan gula aren dan bubuk kayu manis, lalu campur hingga rata.

7. Setelah adonan selesai di istirahatkan, ambil adonan sekitar 75-80 gr menggunakan tangan yang sudah diolesi dengan minyak.

8. Pipihkan adonan lalu masukkan isian kacang dan gula merah sekitar 2 sdm, tutup adonan hingga rapat dan bentuk menjadi bulat.

Baca Juga: Bali Menang Lewat Gol Bunuh Diri Arema dan Penalti di Menit Akhir, Nitizen: Liga Bali

9. Panaskan sedikit minyak ke dalam wajan, lalu goreng hotteok menggunakan api sedang.

10. Tekan hotteok menggunakan spatula atau alat lainnya yang tahan panas, goreng hingga kedua sisi matang.

11. Tiriskan hotteok dan siap disajikan.

Selamat mencoba hotteok jajanan khas Korea selatan peserta Piala Dunia 2022.***

Editor: Rustandi

Sumber: YouTube Luvita Ho

Tags

Terkini

Terpopuler