Dikalahkan Irak 0-2, Peluang Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-20 2023 Kian Berat

- 1 Maret 2023, 23:00 WIB
Timnas Indonesia dikalahkan Irak 0-2 pada laga pembuka Grup A Piala Asia U-20 2023 di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan, Rabu, 1 Maret 2023 malam WIB.
Timnas Indonesia dikalahkan Irak 0-2 pada laga pembuka Grup A Piala Asia U-20 2023 di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan, Rabu, 1 Maret 2023 malam WIB. /Instagram/@pssi

JURNAL SOREANG - Timnas Indonesia mengawali pertandingan penyisihan Grup A Piala Asia U-20 2023 dengan buruk.

Garuda Muda dikalahkan Irak 0-2 di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan, Rabu, 1 Maret 2023 malam WIB.

Dua gol Irak dicetak Abdulkareem pada menit ke-28 dan Jameel pada menit ke-96.

 

Baca Juga: Aniaya David Hingga Koma, Polisi Pastikan Mario Dandy Bakal Dikenakan Pasal Terberat

Hasil tersebut membuat Irak memimpin Grup A dengan mengumpulkan tiga poin, sementara Indonesia jadi juru kunci.

Dua tim lainnya di Grup A, yakni tuan rumah Uzbekistan melawan Suriah, sedang bertanding.

Hanya juara grup dan runner-up grup yang berhak lolos ke perempat final Piala Asia U-20 2023.

 

Baca Juga: Cancer, Leo, Virgo, Gemini Merapat, Benarkah Ini Fakta Tentang Zodiakmu?

Pada pertandingan kedua, Indonesia menghadapi Suriah di di Lokomotiv Stadium, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu, 4 Maret 2023.

Jika Indonesia kembali menelan kekalahan, Garuda Muda akan menjadi tim pertama yang tersingkir alias harus pulang lebih cepat.

Irak unggul lebih dulu 1-0 melalui tendangan kaki kiri Hayder Abdulkareem pada menit ke-28. Namun, Irak harus bermain dengan sepuluh orang setelah Charbel Shamoon mendapat kartu merah langsung pada menit ke-45.

 

Baca Juga: Fakta tentang Zodiak Aquarius, Libra, Sagitarius, dan Aries yang Wajib Kamu Tahu! Apa Saja? Sesuai Fakta Kamu?

Akan tetapi, keunggulan jumlah pemain tersebut gagal dimanfaatkan Indonesia untuk menyamakan kedudukan.

Malah sebaliknya, gawang Indonesia kembali kebobolan pada injury time atau menit ke-96 melalui tendangan kaki Mohammed Jameel dengan mengonversi umpan Abdul Qader Jameel.***

Editor: Edi Purwanto

Sumber: afc.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x