Imbas Kerusuhan di Kanjuruhan, Kapolresta Malang Diberhentikan! Tak Disangka Ternyata Ini Alasan Pencopotannya

- 4 Oktober 2022, 12:25 WIB
Potret AKBP Ferli Hidayat (kanan) mendampingi Jenderal Listyo Sigit Prabowo (kiri) yang kini harus dinonaktifkan buntut kasus kerusuhan suporter di wilayahnya Kabupaten Malang
Potret AKBP Ferli Hidayat (kanan) mendampingi Jenderal Listyo Sigit Prabowo (kiri) yang kini harus dinonaktifkan buntut kasus kerusuhan suporter di wilayahnya Kabupaten Malang /Youtube

JURNAL SOREANG - Tragedi di stadion Kanjuruhan kini sedang tahap dilakukan investigasi.

Beberapa tindakan dilakukan para penyidik khususnya pihak kepolisian yang bergerak cepat mengusut tragedi berdarah di ajang sepakbola ini.

Salah satu hal yang langsung dilakukan adalah pencopotan anggotanya yang terbukti lalai dan melakukan kesalahan dalam tragedi tersebut langsung oleh Kapolri.

Baca Juga: Aksi Brutal Oknum TNI Viral saat Kerusuhan di Kanjuruhan, Panglima TNI: Bukan Indisipliner Lagi, Ini Pidana!

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mencopot Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat seusai tragedi di Stadion Kanjuruhan, Malang yang menewaskan ratusan orang saat laga Arema FC vs Persebaya.

"Menonaktifkan sekaligus mengganti Kapolres Malang, AKBP Firli Hidayat," ujar Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dedi Prasetyo, Senin 3 Oktober 2022.

Selanjutnya, kata Dedi, AKBP Ferli Hidayat dimutasikan sebagai Pamen SDM Polri. 

Baca Juga: Prediksi Skor Liga Champions Sevilla vs Borussia Dortmund, Jadwal, Head to Head, Link Streaming dan Susunan Pe

Untuk mengisi posisi jabatan Kapolres Malang ditunjuk AKBP Putu Kholis Aryana sebagai penggantinya.

"AKBP Putu Kholis yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok Polda Metro Jaya," ucapnya.

Halaman:

Editor: Agung Prasetya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x